Technologue.id, Jakarta – Pertarungan teknologi smartphone layar lipat tampaknya bakal seru di tahun depan. Setelah Huawei dan Samsung mengumbar paten layar tekuk mereka, kini giliran Xiaomi dan Oppo yang dilaporkan akan ikut meramaikan pasar ponsel layar fleksibel. Namun, berbeda dengan Huawei dan Samsung yang sudah jelas menetapkan waktu peluncuran smartphone inovatif mereka. Baik Oppo maupun Xiaomi, sama sekali belum tampak timeframe menelurkan smartphone layar tekuk, apakah persis tahun depan atau tahun setelahnya.
Baca juga:
Mengadu Ketahanan Kamera Oppo Find X dan Vivo Nex, Siapa Unggul?
Berdasarkan berita yang dihimpun dari PhoneArena.com (31/07/2018), Xiaomi dilaporkan telah memulai pengembangan desain smartphone lipat, dengan bantuan supplier komponen. Tidak seperti Huawei dan Samsung yang bekerja dalam desain lipat, varian smartphone Xiaomi konon akan melipat keluar, sehingga bisa memperluas tampilan layar secara signifikan. Sayangnya, belum ada bocoran spesifikasi lebih detail tentang ponsel misterius mendatang tersebut. Bicara harga, Xiaomi sebelumnya telah berkomitmen akan selalu menetapkan margin keuntungan maksimal 5 persen. Kemungkinan, nanti smartphone lipat pertamanya akan jauh lebih murah ketimbang produk kompetitornya. Sebagai perbandingan, Samsung disinyalir mematok harga hampir US$2.000 (sekitar Rp28 juta) untuk smartphone lipat Galaxy F. Bisa saja Xiaomi bermain di rentang harga Rp10 jutaan sampai Rp20 juta.Baca juga:
Dijanjikan Masuk Indonesia, Begini Spek Resmi Xiaomi Mi A2
Selain Xiaomi, pabrikan ponsel asal China lain yang dilaporkan merencanakan produksi smartphone layar lipat sendiri adalah Oppo. Saat Xiaomi sudah mulai bekerja merakit, sampai saat ini belum ada secuil informasi tentang progress yang dikerjakan oleh Oppo. Namun sejumlah paten yang diterbitkan oleh perusahaan mengisyaratkan rencana masa depan dalam mengikuti tren ponsel layar lipat. Soal harga, kemungkinan besar ponsel layar lipat Oppo bakal menyamai milik Samsung. Secara keseluruhan, sudah ada empat vendor ponsel yang sedang mempersiapkan smartphone layar lipat untuk meluncur di 2019. Namun jumlah ini bisa bertambah, mengingat Motorola dan LG juga tengah mengajukan paten teknologi serupa.Baca juga:
Penjualan Smartphone Samsung dan Oppo Turun, Xiaomi Bagaimana?
Jadi, Anda tertarik menunggu inovasi ponsel layar lipat dari vendor mana?