Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Pakai 4 Kamera Belakang Juga, Huawei P30 Pro Sanggup Jegal Galaxy A9?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Meskipun pekan ini telah mengenalkan Nova 4, smartphone dengan triple-camera bersensor utama 48MP, ke publik, Huawei masih mungkin membuat kejutan lain. Vendor kipas merah itu diyakini tak lama lagi akan mengenalkan P30 dan P30 Pro. Info panas terbaru yang redaksi kutip dari AndroidHeadlines.com (17/12/2018), Olixar telah menjual casing untuk perangkat yang mereka sebut P30 Pro dalam tahap pre-order. Pada demo gambar penggunaan aksesori itu, tampak P30 Pro mengusung empat kamera belakang.

Baca juga:

Punya Kamera Triple 48MP, Huawei Nova 4 Garang!

[caption id="attachment_44243" align="alignnone" width="673"]Pakai 4 Kamera Belakang Juga, Huawei P30 Pro Sanggup Jegal Galaxy A9? Casing Huawei P30 Pro yang sudah dijual di internet dalam tahap pre-order (source: mobilefun.com)[/caption] Jika bocoran ini benar, maka Huawei P30 Pro bisa menjadi penantang sepadan Samsung Galaxy A9. Galaxy A9 merupakan ponsel dengan empat kamera pertama di dunia. Namun, ia lebih menyasar segmen menengah ke atas, bukan premium. Apabila P30 Pro hadir dengan spek ala handset premium, maka bukan tidak mungkin gadget Samsung seharga Rp8 juta itu bakal terlibas.

Baca juga:

Samsung Galaxy A7 vs Galaxy A9, Ketahui Perbedaan Jumlah Kameranya

Menemani quad-camera P30 Pro, ada dual-LED flash, dua sensor yang dicurigai merupakan laser autofocus, serta brand Leica. Sementara dari segi jeroan, konon Huawei bakal membekali P30 Pro dengan chipset Kirin 980, RAM 12GB, dan dukungan ke jaringan 5G. Sebelumnya, tipster Binjamin Geskins telah membuat desain render P30 Pro berdasarkan rumor yang menyelimuti perangkat itu. Tampak ponsel tersebut memiliki desain notch waterdrop, bezel tipis, dan bodi material kaca yang melengkung.

Baca juga:

Huawei Siapkan Smartphone Berteknologi In-display Camera?

Penasaran dengan perangkat ini? Mungkin saja rasa penasaran Anda akan terbayarkan pada kuartal pertama 2019 mendatang. Nantikan saja jawaban resmi dari Huawei.

SHARE:

Popularitas Earbuds Bikin Apple Suntik Mati Adaptor Lightning ke 3.5mm?

Samsung Galaxy Ring Tahan hingga 21 Hari, Intip Fiturnya