SHARE:
Technologue.id, Jakarta – Instagram bukan media sosial yang bisa disepelekan saat ini. Memang, basis penggunanya masih belum mengalahkan Facebook, yang notabene adalah perusahaan induknya, tetapi akhir tahun 2017 lalu, penggunanya sudah amat besar: 800 jutaan.
Baca juga:
Instagram Janji, Upload Konten Stories Pelbagai Ukuran Akan Lebih Mudah
Dari jumlah itu, ternyata hanya kurang dari enam persen pengguna Instagram dari Indonesia. Menurut pernyataan Instagram pada redaksi (09/02/2018), saat ini "baru" ada lebih dari 45 juta pemakai aktif platform untuk berbagi foto dan video itu setiap bulannya dari Indonesia. Di antara mereka, tak sedikit yang doyan mengunggah jepretan maupun rekaman saat liburan sekaligus mencari referensi terkini untuk refreshing.Baca juga:
Baru Lahir, Bayi Kylie Jenner Langsung Pecahkan Rekor Instagram
Ya, dengan menonjolkan sisi visual plus audio, Instagram memang medsos yang cukup cocok untuk pelaku dan pencinta traveling. Saat ini, sudah bermunculan beragam Instagram traveler lokal yang disukai user Instagram, sebut saja @puanindya (514 ribu followers), @tinorenato (93,5 followers), atau pelancong yang memopulerkan tagar #JurnalIndonesiaKaya, @_febrian (83,9 followers). Di samping akun-akun tadi, masih ada juga akun resmi Instagram badan pariwisata pemerintah (@indtravel) dan badan pariwisata lokal (@explore_jakarta, @explorebali, dan sebagainya).Baca juga:
Ini Cara Mudah Download Foto dari Instagram Menggunakan Aplikasi Telegram
Sekadar informasi, akhir 2017 lalu, Instagram sempat membagikan insight perilaku penggunanya di Indonesia. Terungkap, ada sejumlah daftar destinasi favorit yang paling sering dijadikan spot foto. Aktivitas user Instagram terpantau amat tinggi di Wisata Kota Tua Jakarta. Lokasi favorit lain bagi jutaan user Instagram untuk berfoto adalah Bandara Internasional Soekarno Hatta (Jakarta), Jalan Malioboro (Yogyakarta), Pantai Kuta (Bali), dan Bromo Tengger Semeru (Jawa Timur). Jadi, apakah Anda termasuk pengguna Instagram yang menggunakan medsos tersebut untuk mengunggah foto liburan dan sekaligus mencari referensi untuk berakhir pekan atau liburan?