Technologue.id, Jakarta - Pada pertengahan tahun 2021 ini, vivo kembali merilis salah satu produk untuk mengisi jajaran seri V-nya, yakni V21. Kali ini, vivo mengemas bodinya dengan lebih elegan dan stylish dengan tekstur berlian berwarna biru pada sisi belakangnya.
Tak cuma itu, sebagai salah satu seri V, vivo juga mengedepankan fitur kameranya dengan menghadirkan lensa 44MP Autofocus Super Night Selfie pada sisi depan dan tiga buah lensa kamera (64MP Night Camera, 8 MP Super-Wide Angle, dan 2 MP Macro) pada sisi belakangnya. Tak ketinggalan, ada juga modul NFC Multifunctions yang bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan.
Ditenagai dengan chipset Snapdragon 720G, memori internal di V21 terdapat 2 varian yaitu 128GB dan 256GB, dan RAM 8GB+3GB Extended RAM, apalagi yang membuat vivo V21 istimewa? Berikut review vivo V21 selengkapnya.