Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Yup Permudah Konsumen Akses Layanan Pay Later di E-commerce
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Cara bertransaksi bayar nanti atau pay later semakin diminati konsumen. PT Finture Tech Indonesia menghadirkan layanan aggregator pay later bernama Yup, untuk menghubungkan para pengguna mendapatkan layanan serta akses bayar nanti dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, terkhusus bagi pelanggan yang melakukan transaksi di berbagai e-commerce.

Brand Manager Finture Group Edwin Rudiyanto menyampaikan bahwa Yup hadir sebagai aggregator atau platform yang menghubungkan pengguna untuk mendapatkan layanan bayar nanti yang disediakan oleh lembaga jasa keuangan berizin OJK.

"Kita menyadari bahwa semua orang menyukai kemudahan dalam melakukan transaksi secara online maupun offline. Yup diharapkan bisa menjadi jembatan bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan keseharian tanpa keraguan mulai dari proses pendaftaran yang cepat, penggunaan yang mudah, serta nyaman dan juga aman saat bertransaksi di mana saja dan kapan saja, terkhusus di berbagai e-commerce Indonesia," ujar Edwin.

Baca Juga:
Kredivo Paylater Jamin Keamanan Data Pengguna

Salah satu fitur unggulan di Yup yaitu 'Bayar E-Commerce', bukan hanya membantu para pengguna dari berbagai generasi tak terkecuali Gen Z dan millenial, namun juga membantu perkembangan e-commerce yang dapat mendorong ekonomi digital Tanah Air.

"Pada kesempatan ini, kami juga ingin memperkenalkan program terbaru kami, 'Bayar E-Commerce,' yang merupakan fitur dalam aplikasi Yup sebagai agregator paylater yang membantu para pengguna untuk melakukan pembayaran melalui Virtual Account (VA) saat berbelanja di platform e-commerce dan marketplace, dengan jumlah transaksi mulai dari IDR 50.000," tambah Edwin.

Melalui fitur ini, Yup memberikan akses (sebagai aggregator) dan bekerja sama dengan lembaga keuangan untuk layanan pembayaran saat berbelanja di berbagai e-commerce dengan fitur pilihan cicilan hingga 3, 6, dan 12 bulan.

Baca Juga:
Pelanggan XL Axiata Bisa Beli Pulsa Pakai Paylater

Fitur ini sangatlah mudah untuk digunakan. Pengguna hanya perlu melihat langkah-langkahnya pada menu 'Bayar E-Commerce' di aplikasi Yup sebelum melakukan transaksi.

“Kami ingin dapat mengakomodir kebutuhan konsumen yang beragam serta bisa lebih dekat dengan apa yang mereka inginkan. Selain itu, kami juga terus berkomitmen untuk membantu menyediakan akses yang mudah serta memobilisasi masyarakat Indonesia untuk berpartisipasi aktif di ekonomi digital dengan melakukan transaksi di berbagai e-commerce di Indonesia," tutup Edwin.

Aplikasi Yup dapat diunduh melalui Google PlayStore maupun AppStore.

SHARE:

APJATEL Harap Kemenkodigi Gagas Regulasi Fleksibel dan Efisien

Google Perluas Aplikasi Cuaca AI untuk Ponsel Pixel Lawas ,