Technologue.id, Jakarta - Xiaomi dilaporkan tengah mengajukan paten desain ponsel layar lipat baru, yang desainnya menyerupai Samsung Galaxy Z Flip 3, yakni dilipat secara horizontal.
Dilansir dari NotebookCheck (29/12/2021), paten desain clamshell ini didaftarkan di Chinese National Intellectual Property Association (CNIPA).
Baca Juga:
Rilis, Ini Spesifikasi Lengkap dan Harga Xiaomi 12 Series
Dari gambar yang didaftarkan ini, terlihat desainnya memiliki punch-hole yang cukup besar untuk dua kamera depan, mirip seperti seri Huawei P40. Lalu Xiaomi juga telah mengambil inspirasi dari seri Galaxy Z Flip, dengan dua kamera diposisikan di sebelah layar sekunder.
Bagian bawah ponsel dihuni oleh slot SIM card, port USB-C, dan lubang speaker. Tombol power dan volume berada di sisi kanan ponsel.
Terlepas dari desainnya yang mirip dengan ponsel Galaxy Z Flip, belum diketahui secara pasti apakah Xiaomi akan benar-benar merealisasikan ponsel lipat dengan desain tersebut.
Baca Juga:
Huawei P50 Pocket, Ponsel Lipat Clamshell Mirip Galaxy Z Flip 3
Namun, bila benar direalisasikan, perusahaan teknologi asal China itu kemungkinan akan menamainya sebagai Xiaomi Flip. Ponsel itu dapat menjadi pesaing langsung dari ponsel dengan desain yang sama, seperti Samsung Galaxy Z Flip3 dan Huawei 50 Pocket.
Untuk kategori smartphone layar lipat, sebelumnya Xiaomi telah meluncurkan Mi Mix Fold.