Technologue.id, Jakarta - Saat Windows 11 resmi diperkenalkan, Microsoft mengatakan bahwa sistem operasi terbaru ini akan bisa menjalankan aplikasi Android. Tak ayal, saat ini semakin banyak developer mulai membawa Windows 11 ke lebih banyak smartphone Android.
Dilansir dari Android Community (5/7/2021), salah seorang pengembang di balik proyek Renegade, bernama Xilin Wu, mengatakan bahwa dirinya telah berhasil menginstal dan menjalankan Windows 11 pada smartphone OnePlus 6T dan Xiaomi Mi 8.
Baca Juga:
Tampilan Baru Aplikasi Microsoft Office di Windows 11
Ini bukan solusi resmi dari Microsoft, tetapi developer dapat membawa Windows 11 ke perangkat Android. Secara khusus, smartphone yang berjalan pada prosesor Snapdragon 845 dapat diinstal dengan Windows 11 ARM64. Begitu pun ponsel dengan Snapdragon 855 juga dapat menjalankan Windows.
Untuk menjalankan Windows 11 di smartphone Android, pengembang proyek Renegade membuat alat dan driver mereka sendiri, serta mengaktifkan UEFI di Snapdragon 845.
Itu karena Qualcomm's xbl (UEFI firmware) dan abl (yang diperlukan untuk memuat kernel Linux) ditandatangani pada perangkat ritel, dan tidak dapat dimodifikasi. Akibatnya, tidak mungkin untuk mem-boot Windows menggunakan bootloader stok.
Tim Renegade menggunakan OnePlus 6T yang menjalankan Windows 10. Setelah itu dilanjutkan dengan mem-flash Preview build Windows 11 untuk chip ARM.
Baca Juga:
Ini Sebab Komputer Tak Bisa Jalankan Windows 11
Meskipun proses instalasi memakan waktu cukup lama, pada akhirnya OnePlus 6T berhasil melakukan booting Windows 11. Hanya saja sebagian besar fitur Windows 11 tidak dapat digunakan, seperti Wi-Fi, Bluetooth, dan audio speaker.
Selain ponsel Android, pengembang juga dapat menjalankan Windows baru di Raspberry Pi 4 dan Lumia 950 XL.
Namun perlu diingat bahwa Microsoft tidak bermaksud agar versi desktop Windows 11 menjangkau smartphone. Hal ini karena Windows 11 tidak benar-benar dioptimalkan untuk form factor perangkat seluler beserta fitur-fitur seluler seperti panggilan tidak tersedia.