Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Vivo V5 Lite, Tetap Jago Selfie Tapi Harganya Lebih Murah
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Awal tahun ini, Vivo telah menghentakkan pasar smartphone global melalui produk termutakhirnya, V5 Plus. Gawai 5,5 inci tersebut tercatat sebagai ponsel pertama yang punya dual-camera di bagian depan. Tak tanggung-tanggung, resolusi yang ditawarkan pun tinggi, yakni 20MP. Tentunya, karena menyasar konsumen kelas atas, V5 Plus dibanderol dengan harga tinggi. Per unitnya dijual seharga Rp5.499.000. Terlalu mahal? Tenang, Vivo juga menyediakan smartphone selfie versi murah. Mari berkenalan dengan V5 Lite. Dengan target konsumen pencinta swafoto, ponsel ini mengandalkan kamera depan beresolusi 16MP dengan aperture f/2.0. Sensor tersebut didukung pula oleh software semacam Beauty Face Mode dan Selfie Softlight untuk mempercantik foto diri Anda. "Vivo V5 Lite sangatlah cocok bagi pelanggan yang menginginkan pengalaman selfie terbaik dari rangkaian produk perfect selfie series Vivo Smartphone namun dengan harga yang terjangkau. Semua fitur unggulan Vivo Smartphone telah ada di Vivo V5 Lite," terang Kenny Chandra, Product Manager PT Vivo Mobile Indonesia dalam rilis pers yang diterima Technologue.id. Di samping itu, tersedia pula spesifikasi yang lumayan. Handset yang layarnya berukuran sama dengan V5 Plus, yaitu 5,5 inci, ini dijejali dengan prosesor MediaTek MT6750 Octa-Core, RAM 3GB, memori internal 32GB plus slot microSD yang bisa menampung hingga 256GB, serta OS Android 6.0 Marshmallow berbalut UI Funtouch 3.0. Lalu, mampukah Vivo V5 Lite mengadopsi kepentingan fotografi selain swafoto? Walau dari segi resolusi tak sebaik kamera depannya, ponsel yang tenaganya didapat dari baterai 3.000mAh ini memiliki shooter utama 13MP dengan bukaan f/2.2, autofocus, dan LED flash. Berminat? Siapkan duit Rp2.999.000 untuk membawa pulang gadget ini, kemudian pilih satu dari dua pilihan warna V5 Lite yang disediakan Vivo, yakni Crown Gold dan Rose Gold.   Baca juga: Diserbu Pecinta Selfie, Vivo Siapkan Ribuan Unit V5 Plus Masyarakat Rela Antri Demi Vivo V5 Plus Vivo V5 Plus Siap Jadikan Anda Raja dan Ratu Selfie

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun