Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Viral, Video Orang Tua Pasien Pukul Perawat
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Aksi penganiayaan yang dilakukan oknum keluarga pasien terhadap salah seorang tenaga medis di Rumah Sakit Siloam Sriwijaya, Palembang, menjadi sorotan publik.

Dalam rekaman video yang viral, detik-detik penganiayaan tersebut tersebar luas ke media sosial. Salah satunya melalui akun Instagram @Lambe_Turah.

Disebutkan dalam caption, kronologis penganiayaan terhadap perawat Christina Ramauli Simatupang (28), terjadi pada Kamis (15/4/2021) sekitar pukul 10.00 – 11.00 WIB, saat dia hendak melepas infus pasien karena sudah diizinkan pulang. Pasien dimaksud adalah anak pelaku penganiayaan yang berusia dua tahun.

Baca Juga:
Viral Koboi Jalanan Duren Sawit, Acungkan Pistol ke Warga

Menurut penuturan Nursing Development & Clinical Operations Division Head RS Siloam Sriwijaya, Benedikta Betty Bawaningtyas, pelepasan infus sudah sesuai prosedur, yakni menggunakan kapas alkohol dan selanjutnya diplester. Namun, mungkin lantaran pasien masih berusia dua tahun dan sangat aktif, di bekas infus keluar darah karena plester terlepas.

Hal itu membuat ibu pasien panik dan berteriak. Perawat langsung merespons dengan menangani pasien dengan mengganti kapas.

Akan tetapi, tampaknya ibu pasien tidak terima dengan peristiwa tersebut dan mengadukan kepada suami (ayah pasien). Setibanya di rumah sakit sekitar dua jam setelah peristiwa, sang ayah langsung mencari perawat yang menangani anaknya. Dengan didampingi kepala ruangan, Christina datang ke ruang pasien bermaksud menjelaskan duduk persoalan peristiwa yang terjadi.

Baca Juga:
Viral Video Oknum Pengunjung Taman Safari Lempar Botol Plastik ke Kuda Nil

Belum sempat memberi penjelasan, pelaku langsung bertindak kasar dengan menampar korban dengan kepalan tangan, sehingga korban terjatuh ke lantai. Pelaku meminta korban meminta maaf dengan bersujud di lantai.

Tak hanya itu, pelaku juga menendang dan menjambak rambut korban, meskipun sudah dicegah oleh kepala ruangan perawatan.

Atas peristiwa tersebut, RS Siloam Sriwijaya mengetuk keras penganiayaan yang dilakukan terhadap perawatnya, dan melaporkannya ke Kepolisian. Tak hanya itu, komunitas perawat juga mengutuk keras serta meminta pelaku dihukum seberat-beratnya. Penganiayaan tersebut dinilai telah mengancam keselamatan tenaga medis.

SHARE:

Asus Rilis Zenbook S 14 OLED di Indonesia, Intip Spesifikasi dan Harganya

Poco C75 Sasar Gamer Muda dengan Harga Rp1 Jutaan, Ini Spesifikasinya