Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Tips Hemat Kuota Saat Pakai Spotify
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Sebagian besar dari Anda pastinya sudah tak asing lagi dengan layanan music streaming bernama Spotify. Ya, platform ini menyediakan jutaan lagu, podcast, audiobook, komedi audio, hingga puisi. Tentu saja, kayanya konten Spotify ini membuat banyak orang betah streaming berjam-jam. Bakal menjadi masalah kalau Anda tidak sadar tiba-tiba kuota internet Anda sudah habis karena mendengarkan Spotify. Ketimbang menyesal, lebih baik lakukan cara berikut untuk menghemat penggunaan data Spotify di perangkat seluler Anda.

Baca juga:

5 Aksesori Wajib untuk Main PUBG Mobile

1. Masuklah ke aplikasi Spotify Anda di mana Anda juga sudah login sebelumnya. Dari tampilan awal Spotify, pilih "Your Library" yang berada di sebelah kanan bawah. Tips Hemat Kuota Saat Pakai Spotify 2. Dari Library, sentuh ikon gear di sebelah kanan atas untuk membuka Settings. Tips Hemat Kuota Saat Pakai Spotify

Baca juga:

5 Aplikasi Wajib untuk Berpetualang ala Hobbit

3. Dari sini, scroll sampai Anda menemukan bagian "Music Quality". 4. Nah, kalau sudah, sekarang pastikan kualitas audio yang Anda stream dan unduh berada di opsi Normal. Sebab, semakin tinggi pilihan Anda, entah itu High atau Extreme, maka ukuran audio akan membengkak. Praktis, kuota yang dibutuhkan untuk mendapatkannya juga lebih banyak. Tips Hemat Kuota Saat Pakai Spotify 5. Pastikan juga opsi Download using cellular sudah tak aktif. Opsi ini berguna untuk memberi izin gadget Anda mengunduh audio dari Spotify menggunakan kuota seluler. Lebih baik, gunakan Wi-Fi untuk mengunduh lagu favorit Anda dan dengarkan secara offline untuk menghemat kuota. Opsi ini tersedia untuk pengguna Spotify premium.

Baca juga:

Cara “Enyahkan” Bixby dari Samsung Galaxy Note 9

Lebih kurang, langkah yang redaksi jelaskan di aplikasi Spotify untuk Android ini sama dengan Spotify di iOS. Intinya, Anda harus mengurangi kualitas audio Spotify, baik untuk streaming maupun download. Redaksi sendiri menggunakan perangkat Android bersistem operasi 8.0 Oreo dan aplikasi Spotify versi 8.4.44.661 di tulisan ini. Selamat mencoba!

SHARE:

Booyah Day Kembali Hadir Rayakan Free Fire World Series Global Finals 2024 

Google Photos Mampu Identifikasi Foto yang Diedit Pakai AI