Technologue.id, Jakarta - Hari-hari besar seperti Hari Kemerdekaan Republik Indonesia tak hanya meriah di kehidupan nyata. Di jagat maya pun demikian meriah. Terbukti, jejaring sosial Twitter pagi ini, Selasa (17/8) trending topiknya dipenuhi tema kemerdekaan.
Pantauan Technologue.id di platform Twitter, ada empat pembicaraan terkait hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 76 yang duduk di lima besar trending topik.
Keempat topik tersebut adalah #17an, #HUTRI76, Dirgahayu Republik Indonesia, Indonesia, dan #17Agustusan.
Baca Juga:
Google Doodle Angkat Tema Hari Kemerdekaan Indonesia di Tengah Pandemi
Macam-macam ucapan netizen soal hari kemerdekaan Republik Indonesia. Semangat, kegembiraan, optimisme, kritik juga ada. Namun begitu, isi dari topik soal kemerdekaan Republik Indonesia di jagat Twitter kebanyakan berisi harapan atas Indonesia yang lebih baik lagi ke depan. Agar Indonesia cepat pulih dari keterpurukan akibat wabah virus Covid-19.
Selain Twitter, kemerdekaan Republik Indonesia juga meriah di platform media sosial lainnya seperti Instagram dan Facebook. Raksasa pencarian Google juga ikut menyemarakkan kemerdekaan dengan membuat Google Doodle bertema kemerdekaan.