Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Telkomsel Rilis Paket Kuota Data OMG!
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Telkomsel memperkenalkan paket Kuota Data Oh My Gigabytes! (OMG!) untuk memanjakan para pelanggan dalam mengakses sejumlah aplikasi favorit dan sosial media. Vice President Brand and Marketing Communications Telkomsel, Nirwan Lesmana, mengatakan Paket Kuota Data OMG! dhadirkan sebagai solusi atas meningkatnya minat pelanggan dalam mengadopsi layanan digital seperti aplikasi streaming video streaming dan sosial media.

Baca Juga: Telkomsel Hadirkan Paket Kuota Keluarga, Bisa Share Internet Hingga Lima Orang

Dia berharap paket baru ini mampu memberikan nilai tambah bagi pelanggan Telkomsel yang didominasi oleh pengguna data. “Telkomsel senantiasa menguatkan komitmennya sebagai digital telco company yang mengedepankan prinsip customer-centric, di mana layanan dan produk yang dihadirkan sesuai dengan yang dibutuhkan pelanggan,” kata Nirwan dalam rilis yang diterima Technologue.id, Senin (7/10/2019). Paket Kuota Data OMG! menyediakan kuota khusus, di luar kuota utama, yang dapat digunakan untuk mengakses sejumlah aplikasi seperti YouTube, Facebook, Instagram, MAXstream, HOOQ, VIU, iFlix, Klik Film, BeIN Sports, serta Nickelodeon Play tanpa biaya tambahan. Kuota data dapat dinikmati selama 24 jam di seluruh jaringan Telkomsel.

Baca Juga: Solusi Digital Telkomsel Bantu Pengembangan Operasional Pegadaian

Saat pelanggan menggunakan aplikasi tersebut, kuota yang digunakan terlebih dahulu adalah Kuota Data OMG!. Sementara kuota data utama masih akan tersimpan sampai Kuota Data OMG! habis. Nirwan lebih lanjut menambahkan, “Pada semester 1 2019, layanan digital services Telkomsel tumbuh sekitar 31 persen dan pelanggan data tumbuh sekitar 17 persen dibandingkan tahun lalu. Sehingga kami senantiasa meningkatkan pengalaman pelanggan menggunakan internet secara bebas sesuai keinginan pelanggan dengan dukungan jaringan broadband Telkomsel yang menjangkau sekitar 97 persen wilayah populasi seluruh Indonesia.”

SHARE:

Leica GS05 Dibekali Teknologi GNSS untuk Akurasi Pemetaan

Leica Luncurkan Disto X6 dan Disto D5, Perangkat Laser Pengukur Jarak Segala Medan