Technologue.id, Jakarta - Operator telekomunikasi Telkomsel punya cara unik lawan penyebaran virus Corona. Perusahaan plat merah itu mengganti nama sinyal dengan 'Tsel-DiRumahAja' sejak Selasa (24/3/2020). Telkomsel menyebut langkah ini sebagai bentuk dukungan kepada pemerintah dalam memerangi virus asal China tersebut. Dimana pemerintah mensosialisasikan physical distancing atau jaga jarak selama situasi darurat virus corona di Indonesia.
Baca Juga: Sediakan Akses Internet Gratis, Kominfo Apresiasi Operator
Denny Abidin selaku Vice President Corporate Communications Telkomsel mengatakan, "Telkomsel terus memantau perkembangan situasi terkini terkait pandemi COVID-19. Mengubah sinyal di ponsel pelanggan ini sebagai bentuk proaktif dan berkolaborasi bersama para pemangku kepentingan." Langkah mengganti nama sinyal dengan kampanye jaga jarak di tengah wabah Corona ini sebenarnya hanya dilakukan oleh Telkomsel. XL dan Smartfren juga telah mengganti nama sinyal mereka.Baca Juga: Lawan Corona, Kominfo Apresiasi Platform Digital Karya Anak Bangsa
XL sendiri telah mengganti nama sinyal mereka dengan 'DiRumahLebihBaik'. Sedangkan Smartfren mengubahnya dengan 'Stay Safe'. Kampanye jaga jarak ini dicanangkan oleh pemerintah sejak beberapa waktu lalu. Masyarakat diimbau untuk melakukan aktivitas di rumah untuk memutus penyebaran virus Corona.