Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Telkomsel Angkat Wishnutama Jadi Komisaris Utama
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Telkomsel mengangkat komisaris baru dan melakukan perubahan susunan pengurus. Salah satunya adalah mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio ditunjuk sebagai komisaris utama Telkomsel.

Pengangkatan ini diumumkan oleh Telkom Indonesia dan Singapore Telecommunications Ltd (SingTel) selaku pemegang saham Telkomsel. Keputusan tersebut berlaku mulai 11 Februari 2021.

Baca Juga:
Kena Reshuffle, Nama Wishnutama Ikut Trending Topic

SVP Corporate Communication & Investor Relation Telkom, Ahmad Reza mengatakan, Wishnutama diangkat jadi komisaris utama karena dianggap memahami persoalan teknologi digital dan punya banyak pengalaman di industri digital.

"Manajemen TelkomGroup menyambut baik kehadiran Wishnutama sebagai Komisaris Utama Telkomsel. Merupakan hal yang baik bagi TelkomGroup khususnya Telkomsel, mengingat beliau merupakan orang yang paham tentang teknologi digital dan sudah memiliki cukup banyak pengalaman di industri digital tersebut," katanya dalam keterangan tertulis, Kamis (11/2/2012).

"Diharapkan ini dapat menjadi harapan baru yang mampu mendukung langkah pengembangan strategi Telkomsel sebagai perusahaan telekomunikasi digital terdepan untuk kemajuan bangsa," imbuhnya.

Baca Juga:
Telkomsel Hadirkan Paket Khusus Darurat Gempa Sulbar

Berikut susunan pengurus terbaru Telkomsel:

Komisaris
Komisaris Utama: Wishnutama Kusubandio
Komisaris: Heri Supriadi
Komisaris: Yose Rizal
Komisaris: Nanang Pamuji Mugasejati
Komisaris: Yuen Kuan Moon
Komisaris: Paul Dominic Sullivan

Direksi
Direktur Utama: Setyanto Hantoro
Direktur Finance: Leonardus Wahyu Wasono
Direktur Sales: Hendri Mulya Syam
Direktur Network: Nugroho
Direktur Planning & Transformation: Wong Soon Nam
Direktur Information Technology: Bharat Alva
Direktur Marketing: Rachel Goh Hui Min
Direktur Human Capital Management: R Muharam Perbawamukti

SHARE:

LMF 2024 Digelar, Ada Lowongan Kerja Ramah Lingkungan

10 Aplikasi Golf Terbaik untuk Tingkatkan Skill