Technologue.id, Jakarta - Xurya, perusahaan energi terbarukan, mendapatkan Sertifikasi B Corporation atau lebih dikenal dengan sebutan Terverifikasi B Corp. Dengan mendapatkan sertifikasi bergengsi tersebut, Xurya resmi menjadi bagian dari komunitas bisnis global yang bekerja secara kolektif untuk mengubah sistem ekonomi menjadi lebih baik.
Sertifikasi B Corp memang mengindikasikan bahwa Xurya, telah melalui proses verifikasi yang ketat oleh B Lab. Proses ini memastikan bahwa Xurya dapat memenuhi standar yang tinggi dalam hal dampak sosial dan lingkungan, serta telah mengambil komitmen hukum terhadap tata kelola pemangku kepentingan. Selain itu, Sertifikasi B Corp menunjukkan bahwa perusahaan tersebut memiliki tingkat akuntabilitas dan transparansi yang tinggi dengan mengungkapkan catatan kinerjanya kepada publik melalui profil B Corp.
Baca Juga:
Tekan Emisi Karbon, Startup Xurya Operasikan PLTS Atap di Bandara City Mall
Philip Effendy, Vice President of Operations Xurya mengatakan bahwa sertifikasi B Corp merupakan salah satu yang sangat mereka banggakan. Setelah menjadi pionir investasi awal Rp 0,- dalam pembiayaan PLTS sejak tahun 2018 lalu, Xurya kembali menjadi pionir di Indonesia – kali ini sebagai perusahaan energi terbarukan yang berhasil meraih Sertifikasi B Corp.
“Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang energi terbarukan, sudah seyogyanya kami tidak hanya berfokus dalam memberikan dampak positif kepada lingkungan, namun juga kepada masyarakat luas. Kedepannya, kami akan berkomitmen untuk terus menjadi perusahaan yang menjunjung tinggi transparansi serta integritas, dan menghasilkan dampak positif yang berkelanjutan,” ujar Philip.
Hingga saat ini, Xurya telah dipercaya oleh lebih dari 170 perusahaan sebagai mitra dalam menjalankan bisnis yang bertanggung jawab terhadap keberlanjutan lingkungan dan sosial. Xurya telah membantu perusahaan-perusahaan di Indonesia mereduksi emisi gas karbon dioksida sebanyak lebih dari 150 juta kg setiap tahunnya.
Baca Juga:
Xurya Manfaatkan Teknologi IoT untuk PLTS Atap
Xurya juga aktif meningkatkan kualitas sumber daya manusia nasional melalui kolaborasi dengan berbagai pihak, seperti institusi pendidikan, balai pelatihan, dan pemerintah. Xurya telah membantu menciptakan lebih dari 1600 lapangan pekerjaan hijau (green jobs) dan telah bekerja sama dengan lebih dari 150 perusahaan lokal EPC (engineering, procurement, contractor) di Indonesia. Angka tersebut terus meningkat secara signifikan setiap tahunnya seiring dengan perkembangan sektor energi terbarukan yang semakin cepat.
Yudhi Pradhana, Direktur Eksekutif B Market Builder mengatakan, “Modal awal yang tinggi dan keterbatasan finansial selalu menjadi hambatan dalam penerapan energi terbarukan. Xurya mengatasi masalah ini dengan menjadi pelopor pembiayaan PLTS tanpa investasi awal dan menjadikan implementasi PLTS lebih mudah diakses dan terjangkau bagi banyak pebisnis.”