Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Sebentar Lagi, Ponsel Android Bisa Ngobrol Pakai Bahasa Indonesia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Google dikabarkan semakin agresif dalam melakukan ekspansi layanan asisten digital mereka, yakni Google Assistant. Hal ini dilakukan dengan memperkenalkan banyak fitur baru, serta perangkat yang mendukung layanan ini. Dalam sebuah kabar terbaru, perusahaan mesin pencari raksasa tersebut dikabarkan akan melakukan sebuah langkah agresif lainnya. Melalui sebuah ajang bernama Digital News Initiative (DNI), terlihat bahwa Google akan kembali melakukan ekspansi.

Baca juga:

Update Google Pixel 2 Justru Membawa Bencana

Hal ini bocor melalui salah satu peserta DNI, Elger can der Wel. Melalui akun Twitternya, Elger memposting sebuah gambar yang memaparkan rencana Google, meski dalam gambar yang kurang tajam. Di dalam gambar tersebut, terlihat bahwa perusahaan yang berada di bawah Alphabet ini akan melakukan ekspansi Google Assistant dan Google Home di 52 negara. Selain itu, mereka juga akan menghadirkan dukungan 25 bahasa baru, termasuk bahasa Indonesia.

Baca juga:

Seperti Apa Fitur Android P Buatan Google?

Dengan adanya penambahan bahasa Indonesia, ini berarti dalam waktu dekat ini, semua smartphone Android tampaknya akan bisa diajak mengobrol menggunakan bahasa Indonesia. Keren, bukan?

Baca juga:

Ternyata Ini Alasan Google Lenyapkan Fitur ‘View image’

Namun sayangnya, seperti mengutip dari laman Androidheadline.com (20/02/2018), masih belum diketahui secara detil kapan ekspansi ini akan dimulai. Hingga kini pun, Google masih enggan berbagi kabar gembira ini dengan pihak media.

SHARE:

Google Photos Mampu Identifikasi Foto yang Diedit Pakai AI

Nostalgia Bersama AOV dalam Perayaan Ulang Tahun ke-8