Technologue.id, Jakarta - Isi goodie bag untuk para atlet Olimpiade Paris 2024 pasti bikin iri. Mereka mendapatkan ponsel edisi khusus Samsung Galaxy Z Flip 6 yang diproduksi terbatas hanya untuk pagelaran olahraga yang diadakan empat tahun sekali tersebut.
Istimewanya lagi, atlet Olimpiade 2024 menandai pertama kalinya dapat membawa ponsel Galaxy Z Flip yang unik ke podium. Di momen Olimpiade 2020 sebelumnya, atlet tidak diizinkan membawa barang pribadi mereka untuk merekam momen-momen menggunakan ponsel.
Baca Juga:
Vidi Aldiano Spill Fitur Favorit Pakai Galaxy Z Flip6
Foto-foto selfie tersebut diunggah secara otomatis dan nirkabel ke portal Athlete365 sehingga para atlet dapat berbagi momen mereka dengan cara yang benar-benar baru.
Samsung Galaxy Z Flip 6 edisi Olimpiade dibuat khusus untuk 17.000 atlet yang berpartisipasi dalam Olimpiade musim panas ini. Ponsel yang diberikan kepada atlet Olimpiade 2024 sangat berbeda dengan yang tersedia untuk pengguna biasa. Ponsel edisi khusus hadir dalam warna kuning muda dan memiliki cincin Olimpiade serta logo Paralimpiade yang diukir dengan emas di ponsel.
Material ponsel juga sangat berbeda. Ponsel Olimpiade yang digunakan oleh atlet terbuat dari kulit Venezia dan memiliki patina dengan campuran warna Olimpiade.
Baca Juga:
Tonjolkan Galaxy AI, Duo Lipat Galaxy Z Fold6 dan Z Flip6 Resmi Meluncur di Indonesia
Samsung turut menonjolkan fitur Galaxy AI pada Galaxy Z Flip6 Edisi Olimpiade. Seperti model regular, ponsel ini dapat secara otomatis menerjemahkan panggilan dan teks.
Kemampuan AI ponsel ini juga mencakup penerjemah langsung yang akan membantu dengan terjemahan langsung. Fiturnya bisa sangat efisien di acara olahraga serupa untuk atlet, relawan, dan penyelenggara, yang kerap berbeda bahasa.
Dari sisi komunikasi, Samsung memberikan ponsel Olimpiade kepada atlet dengan 100 GB data dan pesan serta panggilan tanpa batas. Smartphone lipat ini menjadi satu-satunya smartphone yang mendapatkan akses untuk Olimpiade Paris 2024 secara real-time.