Dunia tablet sempat digosipkan akan punah. Gosip tersebut disebabkan oleh cepatnya laju perkembangan smartphone, yang bahkan mampu mengalahkan performa notebook kelas bawah sekalipun. Tak heran jika gosip serta kabar miring mengenai tablet muncul ke permukaan. Sayangnya, gosip tersebut hanyalah sekedar gosip. Faktanya masih banyak orang yang membutuhkan kehadiran sebuah tablet. Terlebih, banyak vendor yang terus berinovasi dalam menghadirkan produk tablet yang sesuai dengan kebutuhan terkini dari para penggunanya. Salah satu vendor yang terbilang berhasil dalam menghadirkan produk tablet terkini adalah Samsung, melalui perangkatnya Galaxy Tab S3. Beragam teknologi terbaik pun dibenamkannya ke dalam seri ketiga Galaxy Tab S tersebut. Belum lagi, dengan harga yang lebih murah dari tablet “Pro” besutan Apple, pengguna Galaxy Tab S3 telah dibekali dengan stylus khas Samsung, S Pen. Unboxing Galaxy Tab S3 hadir berbalut kotak berwarna hitam pekat. Pada bagian wajah kotak, Anda akan langsung disuguhkan dengan logo besar dari Samsung Galaxy Tab S3, tepat di sisi bawahnya. Sedangkan, pada sisi atas, terdapat segelintir informasi dari tablet tersebut, seperti adanya S Pen, layar sAMOLED, storage 32GB. Dan kemampuan LTE. Pada sisi bawah kotak, terdapat beberapa informasi yang lebih lengkap, seperti kemampuan LTE Cat.6, dimensi perangkat, kemampuan prosesor, besaran RAM, spesifikasi kamera, jenis speaker, kapasitas baterai, kemampuan AFC Charging, S Pen, dan storage 32GB. Ketika kotak dibuka, Samsung Galaxy Tab S3 tengah tertidur lelapnya sembari dibalut sebuah kain tipis khusus. Tepat dibawahnya, S Pen, Adapter, Kabel USB Type-C, earphone, dan earbuds tambahan. Hal yang kami sayagkan adalah ketiadaan tambahan ujung dari S Pen. Desain Samsung Galaxy Tab S3 merupakan tablet berbentang layar 9,7 inci yang dibalut dengan perpaduan kaca dan metal. Dengan desain tersebut nampaknya tak berlebihan jika tablet tersebut mendapat predikat tablet dengan desain terbaik saat ini. Sayangnya, berkat penggunaan bahan kaca tersebut membuat Galaxy Tab S3 menjadi perangkat yang sangat akrab dengan sidik jari. Ketika perangkat baru saja dikeluarkan dari kotak dan kain tipis yang membalutnya, sidik jari akan langsung tertempel dan dengan setia menempel. Pada bagian punggung, lensa kamera terletak tepat dibagian tengah sisi atas perangkat dengan ditemani oleh LED Flash. Di sisi bawahnya terdapat logo AKG yang dapat dilihat secara jelas, sehingga menambah nilai penampilan dari Galaxy Tab S3. Tombol power serta volume berjejer rapih pada sisi kanan perangkat (ketika posisi vertikal). Sedangkan pada kirinya terdapat 6 titik kecil yang terbuat dari tembaga, yang merupakan penghubung antara tablet dengan aksesoris keyboard. Pada kedua sisi sisanya, terdapat 4 baris lubang-lubang kecil speaker dari Galaxy Tab S3. Secara rinci, Samsung Galaxy Tab S3 memiliki dimesi sebesar 237.3 x 169 x 6mm (9.34 x 6.65 x 0.24 in). Berat yang wajib ditanggung oleh penggunanya adalah 429 gram (body only). Software Samsung Galaxy Tab S3 merupakan tablet yang mengemban sistem operasi Android 7.0 berpadu dengan versi terbaru software Samsung Experience, TouchWiz. Perpaduan tersebut terbilang simpel, dan tak membuat kinerja dari perangkat menjadi berat. Navigasi cepat dalam berpindah aplikasi dapat dilakukan di dalam perangkat ini. Ciri khas perangkat Samsung terkini dapat dirasakan seketika Galaxy Tab S3 aktif. Kinerja mulus khas perangkat Samsung pun akan sangat mudah dikenali, terlebih bagi Anda yang akrab dengan produk-produk vendor asal Korea Selatan tersebut. Pada setting tampilan default, Galaxy Tab S3 akan menampilkan hampir seluruh hal yang dibutuhkan pengguna untuk melakukan tugasnya di dalam perangkat tersebut. Sehingga, Anda tak perlu repot-repot lagi dalam mengatur posisi aplikasi kerja. Samsung pun turut menyematkan aplikasi Samsung Flow. Aplikasi tersebut memungkinkan Anda untuk melakukan transisi dari dan ke smartphone, sehingga Anda dapat berbagi data secara wireless, melihat notifikasi, dan menerima panggilan yang masuk ke dalam smartphone. Hal terbaik yang disuguhkan oleh software Galaxy Tab S3 adalah kemampuan splitscreen, yang juga merupakan fitur dari Android 7.0. Anda dapat membuka dua aplikasi sekaligus dan menampilkannya di dalam satu layar yang sama. Fitur ini sendiri telah hadir pada Galaxy Tab S2, dan masih dipertahankan di seri ketiganya. Kemampuan multitasking dari Galaxy Tab S3 pun cukup mengagumkan, bahkan melebihi iPad Pro. Dan, Samsung pun telah menyematkan beberapa aplikasi Office dari Microsoft, seperti Word, Excel, dan Power Point. Performa Galaxy Tab S3 merupakan perangkat yang ditenagai oleh chipset yang terbilang jadul, karena dilahirkan pada tahun 2016, yakni Snapdragon 820. Pun demikian, saat ini hanya Samsung yang mengadopsi 820 ke dalam tablet, dan belum dapat ditemui pada tablet lainnya. Walau terbilang tua, namun system on chip di dalam Snapdragon 820 masih sangat baik dalam mengolah grafis dari game 3D terbaru, diprediksi masih baik untuk digunakan dalam waktu yang sangat panjang. Kabar baik lainnya adalah Samsung mengkolaborasikan 820 dengan RAM sebesar 4GB. Dengan demikian, pengalaman Anda di dalam tablet ini akan terjamin kelancarannya. Berkat spesifikasi tersebut, tim Technologue.id pun tak segan dalam memacu kemampuan Galaxy Tab S3. Beragam aplikasi berat pun tak ragu untuk kami instal, seperti game, aplikasi streaming, dan video editor yang ada di dalam toko aplikasi Samsung. Adapun aplikasi game yang kami install adalah Asphalt 8, Mobile Legends dan Vainglory. Ketiga game tersebut berjalan dengan sangat baik. Tidak ada lag ketika game dijalankan. Kami pun cukup kesulitan dalam mencari nilai negatif Galaxy Tab S3 ketika digunakan untuk bermain game. Hal itupun kami rasakan ketika menjalankan aplikasi streaming video dan video editor. Seluruh aplikasi berjalan dengan lancar, dan perangkat tak menunjukan keraguan. Ketika Anda membeli aksesoris keyboard Galaxy Tab S3, Ada tak perlu ragu dalam menggunakannya. Fitur plug and play yang dibekali di dalamnya sangat memudahkan, tidak diperlukan software apapun untuk menggunakannya. Tidak ada kewajiban pengguna untuk mengisi uang daya baterai dari keyboard tersebut. Kehadiran teknologi audio dari AKG membuat pengalaman pengguna dalam menikmati konten hiburan akan semakin terasa. Bagaimana tidak? Keempat speaker yang disuguhkan oleh Galaxy Tab S3 mengeluarkan kualitas suara terbaik, bahkan terbaik yang pernah kami rasakan dari sebuah tablet. Setiap genre musik dapat kami nikmati dengan sangat baik. Kami pun tak pernah ragu dalam memamerkan kualitas suara dari Galaxy Tab S3 di setiap kesempatan. Selain suara, teknologi layar sAMOLED yang disuguhkan oleh Galaxy Tab S3 turut memukau penglihatan kami. Secara rinci, layar perangkat ini menyuguhkan kualitas display QXGA dengan resolusinya 2048 x 1536. Jika ditanya bagaimana penilaian kami akan seluruh performa yang disuguhkan oleh Galaxy Tab S3, maka kami akan menjawabnya dengan satu kata, yakni “Sempurna”. Baterai Berbicara mengenai baterai, Galaxy Tab S3 dibekali dengan baterai berkapasitas 6.000mAh, sedikit lebih besar dari Galaxy Tab S2 yang dibekali dengan baterai sebesar 5.870mAh. Walau terkesan besar, namun jika dibandingkan dengan ukurannya tubuhnya, baterai dari Galaxy Tab S3 terbilang kecil. Pun demikian, saat kami menjalan test dari ketahanan baterai Galaxy Tab S3, perangkat ini masih terbilang cukup tahan untuk menampilkan video berkualitas HD. Pasalnya, baterai akan tetap bertahan selama kurang lebih 100 menit, terlebih persentase brightness berada di posisi maksimal. Jika dihitung-hitung sedari baterai berada di posisi 100%, maka sisa baterai yang kami terima adalah sebesar 5% setelah melakukan aktifitas tersebut. Kamera Kamera merupakan hal terakhir yang bisa diperhitungkan dari sebuah tablet. Pun demikian, kami masih tetap melakukan penilaian dari kamera Galaxy Tab S3. Pada bagian belakang, tablet tersebut dibekali dengan lensa 13MP. Terdapat beberapa kemampuan dari lensa tersebut, seperti autofocus, aperture f/1.9, dan LED flash. Sayangnya, sangat sulit untuk menghasilkan foto yang baik dari lensa kamera Galaxy Tab S3. Pun demikian, lensa kamera utama dari Galaxy Tab S3 telah mampu melakukan perekaman video 4K. Untuk bagian depannya, Samsung menyematkan lensa bertenaga 5MP ber-aperture f/2.2. Jangan pernah berharap untuk mendapatkan kualitas foto selfie yang baik dari lensa kamera perangkat ini, karena Anda hanya akan mendapatkan sakit hati jika tetap berharap. Walau begitu, Anda akan tetap lancar dalam melakukan video call melalui perangkat ini, hanya saja jangan pernah melakukannya di tempat yang gelap. Kesimpulan Samsung terbilang sangat berhasil dalam mempertahankan eksistensi mereka di segmen tablet. Terlebih di saat Apple nampak semakin menguasai pasar dengan kehadiran iPad Pro, Samsung masih terlihat elegan bersama Galaxy Tab S3-nya. Performa yang disuguhkannya tidak perlu diragukan lagi. Karena kami jamin kenyamanan dan ketenangan akan dimiliki oleh pengguna Galaxy Tab S3. Harga yang terbilang murah dari Galaxy Tab S3, yakni sekitar Rp 10,5 juta membuat kami semakin yakin untuk mengadopsi perangkat tersebut dan menjadikannya sebagai senjata kami dalam menghadapi tantangan kerja. Spesifikasi Jaringan: GSM / HSPA / LTE Dimensi: 237.3 x 169 x 6 mm Sistem Operasi: Android 7.0 (Nougat) Ukuran Layar: 9.7 inci Jenis Layar: sAMOLED Resolusi Layar: 1536 X 2048 piksel Kerapatan Layar: ~264 ppi Kamera Belakang: 13MP f/1.9, autofocus, LED Flash Kamera Depan: 5MP f/2.2 Chipset: Qualcomm Snapdragon 820 Prosesor: Quad-core (2x2.15 GHz Kryo & 2x1.6 GHz Kryo) GPU: Adreno 530 Kapasitas RAM: 4 GB Memori Internal: 32 GB Memori Eksternal: up to 256 GB (dedicated slot) Kapasitas Baterai: 6.000 mAh
Contact Information
Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260
We're Available 24/ 7. Call Now.
SHARE:
SHARE: