Technologue.id, Jakarta - realme Band 2 resmi meluncur di Indonesia, Rabu (3/11/2021). Gelang pintar ini hadir membawa sejumlah peningkatan dibanding pendahulunya.
Di sektor layar, perangkat mengusung panel berwarna berukuran 1,4 inci dengan tingkat kecerahan mencapai 500 nits. Terdapat 50 Dial Faces yang bisa dipersonalisasikan.
Baca Juga:
realme GT Neo 2 Meluncur, Harga Rp 6 Jutaan
realme Band 2 menyediakan 18 mm universal strap yang bisa dilepas pasang. Tak ketinggalan sejumlah fitur kesehatan juga turut dihadirkan.
Gelang pintar ini mampu monitor detak jantung real time, oksigen dalam darah, hingga analisis kualitas tidur. Ada juga 90 mode olahraga yang bisa disesuaikan oleh pengguna.
Baca Juga:
Realme UI 3.0 Berbasis Android 12 Resmi Dirilis, Ini Sederet Fiturnya
realme Band 2 memiliki daya tahan baterai selama 12 hari. Selain itu juga mampu bertahan di kedalaman air hingga 50 meter.
Terkait harga, realme Band 2 dibandrol Rp499.000. Dan selama periode flash sale 11.11 SALEbration di realme.com serta Shopee, ada potongan harga menjadi Rp449.000.