SHARE:
Technologue.id, Jakarta - Tak mau ketinggalan dengan sejumlah vendor smartphone lainnya, Realme pun mulai menggarap sistem operasi Android 10 pada beberapa jenis smartphonenya. Dan salah satu yang sudah kebagian adalah Realme 3 Pro.
Baca Juga: Huawei P30 dan P30 Pro Resmi Android 10
Baca Juga:
Fitur lainnya adalah, Realme Share yang tadinya hanya bisa digunakan untuk berbagai file sesama smartphone Realme, kini sudah bisa mendukung smartphone lainnya seperti Oppo, Vivo, dan Xiaomi. Tak ketinggalan, sejumlah wallpaper baru sebagai penanda adanya perubahan besar pada Android 10 juga turut disertakan. Seperti yang sudah-sudah, pembaharuan firmware ini datang dengan metode Over-the-Air, yang artinya pengguna bisa mendownload dan menginstall firmware secara langsung melalui smartphone jika sudah mendapatkan notifikasi. Jika belum, pengguna bisa mencoba untuk mengaktifkan opsi Automatic Updates pada menu setting.