Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Qlue Ikut Berpartisipasi dalam Pameran Smart City Terbesar
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Qlue, startup teknologi pemberi solusi kota pintar, ikut berpartisipasi dalam pameran Smart City terbesar di dunia, Smart City Expo World Congress (SCEWC) 2019, yang diselenggarakan pada 19-21 November di Spanyol. Qlue dengan dukungan Kantor Dagang Kedutaan Besar Spanyol untuk Indonesia dan Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) memimpin delegasi Indonesia untuk melihat penerapan Smart City di berbagai kota di negara lain. SCEWC 2019 ini mempertemukan badan-badan pemerintahan dan organisasi yang berkomitmen untuk pengembangan kota cerdas berkelanjutan. Founder & CEO Qlue, Rama Rditya, menjelaskan kongres ini menghadirkan berbagai inovasi kota pintar di seluruh dunia yang akan dihadiri sekitar 25 ribu pengunjung yang berasal dari 700 kota di 146 negara dan Qlue berpartisipasi dengan memberikan berbagai solusi smart city yang fokus untuk meningkatkan kualitas keamanan, keselamatan, mobilitas, dan lingkungan. “Partisipasi Qlue dalam SCEWC 2019 sejalan dengan komitmen Qlue untuk terus berinovasi mengembangkan solusi smart city dan membawa perubahan positif di Indonesia, dan seluruh dunia. Sejumlah pemimpin daerah tersebut akan belajar secara langsung bagaimana berbagai inovasi dan teknologi diterapkan oleh berbagai kota di dunia,” kata Rama. Sementara itu, Ketua APEKSI, Hj. Airin Rachmi Diany, SH. MH, mengatakan, APEKSI menjalin kerja sama dengan Atase Perdagangan Kedutaan Besar Spanyol untuk Indonesia dan Qlue mengikuti SCEWC 2019 untuk dapat belajar langsung praktik terbaik penerapan smart city di berbagai belahan dunia. “Kami harap kunjungan tersebut bisa menjadi benchmark baru untuk penerapan smart city di Indonesia, dan mempercepat terwujudnya Indonesia smart nation,” harap Airin.

SHARE:

BMW Astra Sediakan Mobil Pemain BNI Indonesian Masters 2024

Indosat Catat Pendapatan Rp 41T Sepanjang 2024