Technologue.id, Jakarta - Jennifer Gates, putri sulung Bill Gates telah melangsungkan pernikahan dengan pria muslim asal Mesir, Nayel Nassar. Janji suci kedua mempelai tersebut dilakukan secara Islam.
Menurut sumber eksklusif dari Daily Mail, pernikahan Jennifer Gates dan Nayel Nassar ini dilakukan pada Jumat Malam, waktu New York, Amerika Serikat, Jumat (15/10).
Baca Juga:
Pernah Berhubungan dengan Predator Anak, Bill Gates Mengaku Khilaf
Proses ijab kabul tersebut dilakukan secara tertutup di peternakan kuda Westchester milik Bill Gates sang jutawan Microsoft. Taman seluas 142 hektar di North Salem, New York, itu yang jadi saksi ketika keduanya melangsungkan pernikahan.
Di momen bahagia itu, Jennifer tampil anggun mengenakan gaun pengantin putih dari Vera Wang. Gaun pengantin bergaya modest tersebut berlengan panjang dari bahan tulle.
Sehari setelahnya, Jennifer dan Nayel melakukan pencatatan sipil untuk dokumen hukum pernikahan keduanya.
Kemudian, resepsi digelar dengan tamu hanya 300 undangan saja pada Sabtu sore (16/10) dan tentu saja banyak tamu besar yang menghadiri acara pernikahan Jennifer Gates.
Pernikahannya ditaksir menggelontorkan dana senilai USD 2 juta atau setara dengan Rp28 miliar.
Baca Juga:
Bill Gates Bakal Redupkan Matahari
Sementara itu, Jennifer Gates mulai berkencan dengan Nayel Nassar karena keduanya memiliki latar belakang yang mirip. Nayel merupakan seorang pengusaha dan penunggang kuda ulung. Mereka pun sama-sama lulusan Universitas Stanford pada tahun 2017.
Hingga pada akhirnya, Nayel melamar Jennifer pada Januari 2020. Saat itu, keduanya sedang melakukan perjalanan ski.