Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Penjualan iPhone Meningkat, Tim Apple Mulai Terpikat Pasar Indonesia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Apple Premium Partner dan Authorized Reseller resmi di Indonesia serempak membuka penjualan pertama jajaran iPhone 15 pada tengah malam, Jumat (27/10/2023).

Dengan diluncurkannya generasi baru iPhone, ada penyesuaian harga iPhone urutan di bawahnya, seperti pendahulu iPhone 14 yang dirilis pada tahun lalu dan iPhone 13.

"Biasanya setiap ada handphone baru masuk kita menyebutnya end minus one, itu buat iPhone 14 dan iPhone 13 ada penyesuaian harga. Dan kita juga lihat sampai sekarang iPhone 11, iPhone 13, dan iPhone 14 penjualannya masih sangat kencang," kata Farah Fausa Winarsih, Head Of Marketing PT. MAP ZONA ADIPERKASA, saat ditemui dalam Digimap Midnight Launch, di Jakarta.

Baca Juga:
Fanboy Apple "Jemput" Seri iPhone 15 di Digimap Tengah Malam

Meski tidak menyebut berapa besar penyesuaian harga, namun Farah menuturkan bahwa pertumbuhan seri iPhone setiap generasi masih meningkat. Kondisi pasar ini yang membuat Apple tengah melirik potensi wilayah Indonesia.

"Sekarang Indonesia market sedang menjadi, seperti pencuri perhatian tim worldwide Apple. Karena growth-nya sangat tinggi," ungkap Farah.

Hal ini dibuktikan dengan waktu jeda peluncuran iPhone di Amerika Serikat dengan di Indonesia semakin rapat. Tidak lagi butuh waktu lama bagi penggemar produk Apple untuk memiliki smartphone idaman mereka tersebut.

"Di US (Amerika Serikat) kan launching di bulan September. Biasanya Indonesia launching-nya telat. Jadi justru di tahun ini (launching) lebih cepat dibandingkan tahun lalu. Tahun lalu itu bulan November, tahun ini makanya kita kejar biar tidak terlalu jauh dengan US," jelasnya.

Selain itu, peluncuran iPhone 15 series menjadi tahun kedua bagi Indonesia ikut menyelenggarakan seremoni acara penjualan perdana pada tengah malam atau Midnight Launch. Euforia ini sama seperti kemeriahan di negara asalnya, AS.

Baca Juga:
Sambut Keluarga iPhone 15, Blibli Kembali Gelar Midnight Launch

Untuk diketahui, harga tiap seri iPhone 15 berbeda-beda tergantung seri dan kapasitasnya. Berikut rincian harga jajaran iPhone 15:

  • Harga iPhone 15 128 GB - Rp 16.499.000

Harga iPhone 15 256 GB - Rp 19.499.000

Harga iPhone 15 512 GB - Rp 23.499.000

  • Harga iPhone 15 Plus 128 GB - Rp 18.499.000

Harga iPhone 15 Plus 256 GB - Rp 21.499.000

Harga iPhone 15 Plus 512 GB - Rp 25.499.000

  • Harga iPhone 15 Pro 128 GB - Rp 20.999.000

Harga iPhone 15 Pro 256 GB - Rp 23.999.000

Harga iPhone 15 Pro 512 GB - Rp 27.999.000

Harga iPhone 15 Pro 1 TB - Rp 31.999.000

  • Harga iPhone 15 Pro Max 256 GB - Rp 24.999.000

Harga iPhone 15 Pro Max 512 GB - Rp 29.999.000

Harga iPhone 15 Pro Max 1 TB - Rp 33.999.000

SHARE:

Faktor-faktor yang Menunjang Nvidia Kuasai Pasar AI

Libatkan Industri Perbankan, Pemerintah Putus Aliran Dana Transaksi Judol