Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Oppo Reno 7 Lite 5G Meluncur Gantikan Oppo Reno 7 Z
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Oppo telah resmi mengumumkan smartphone seri terbarunya yang diberi nama Oppo Reno 7 Lite 5G untuk pasar Eropa Tengah dan Timur pada pertengahan April 2022 ini. Oppo Reno 7 Lite 5G sebenarnya merupakan versi rebranding dari Oppo Reno 7 Z 5G, yang tersedia di beberapa negara Asia, termasuk Indonesia dan OPPO F21 Pro 5G yang tersedia di India.


Dari segi bagian layar, Oppo Reno 7 Lite 5G memiliki layar OLED 6,43 inci dan memiliki punch-hole di sudut kiri atas. Punch hole tersebut untuk mendukung resolusi Full HD+ dan kecepatan refresh 120 Hz.

Baca Juga:
Oppo K10 5G Bakal Ditenagai Mediatek Dimensity 8000?

Di bagian depan terdapat kamera selfi 16MP, sedangkan panel belakang memiliki tiga kamera dengan lampu kilat LED. Terdapat kamera utama 64MP dan kamera ultrawide 8MP yang dilengkapi ring LED yang menyala saat ada notifikasi atau saat mengisi daya. Pada pengaturan kamera juga terdapat lensa bantuan kedalaman 2MP.


Selain itu, Oppo Reno 7 Lite 5G memiliki dapur pacu yang sudah ditenagai Snapdragon 695. Oppo Reno 7 Lite 5G memiliki kapasitas memori 8 GB RAM dan 128 GB penyimpanan internal.

Kapasitas baterai 4.500mAh yang membawa dukungan untuk pengisian cepat 33W.
Oppo Reno 7 Lite 5G hadir dengan Android 12 rasa color OS 12.

Smartphone ini memiliki ketebalan 7.5mm dan berat sekitar 173 gram dengan layar ponsel terintegrasi sensor sidik jari.

Baca Juga:
Vivo Segera Hadirkan Seri “T” di Indonesia

Ketersediaan Oppo Reno 7 Lite 5G untuk saat ini sedang menuju ke Eropa Tengah dan Timur, namun belum ada konfirmasi pasti terkait harga yang ditawarkan untuk Oppo Reno 7 Lite ini.

Oppo Reno 7 Lite 5G akan hadir dengan warna cosmic black dan rainbow spectrume. Di mana Oppo Reno 7 Lite 5G dengan warna rainbow spectrume akan menghasilkan efek pelangi shimmer dengan transisi antara warna yang berbeda.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun