Technologue.id, Jakarta - Oppo merilis model A55 khusus 4G. Sebelumnya, perusahaan telah mengumumkan Oppo A55 5G pada bulan Januari dengan chipset Dimensity 700.
Oppo A55 4G mengusung spesifikasi yang lebih baik ketimbang versi 5G, terutama di bidang fotografi dan teknologi pengisian daya baterai.
Oppo A55 4G mengusung panel LCD berukuran 6,51 inci, resolusi 1600 x 720 piksel, 16,7 juta warna, 229 PPI, refresh rate 60Hz, touch sampling rate 120Hz, dan kecerahan puncak 550 nits.
Baca Juga:
Bocoran Tampang dan Spesifikasi OPPO A55 4G
Untuk menunjang performa, Oppo A55 ditenagai oleh Helio G35. Chip 12nm ini memiliki delapan inti Cortex-A53 dan GPU PowerVR GE8320. Chip bisa dikonfigurasi dengan RAM 4GB dan penyimpanan 64GB atau RAM 6GB dan storage 128GB.
Oppo A55 4G hadir dengan kamera utama 50 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depth 2 MP. Kamera depan berukuran 16 MP berdesain punch hole yang ditempatkan di sudut kiri layar.
Sebagai perbandingan, varian 5G harus puas dengan kamera utama 13 MP. Begitupun dengan kamera depan sebatas 8 MP.
Oppo A55 dibenamkan baterai 5.000mAh, sama seperti saudara 5G-nya. Namun, ia mendukung fast charge 18W (9V/2A), sehingga pengisiannya lebih cepat. Bisa mengisi 17% dalam 15 menit, 33% dalam 30 menit.
Baca Juga:
OPPO A16s Melantai, Begini Speknya
Fitur lain yang disematkan yakni internet 4G, dual SIM, USB-C, jack headphone 3.5mm, dan sensor fingerprint di samping.
Untuk software, ponsel menjalankan ColorOS 11.1 berbasis Android 11.
Oppo A55 saat ini sedang dalam pre-order di India. Harga Oppo A55 4G dijual 15.490 rupee atau Rp 3 jutaan untuk 4GB/64GB, sedangkan varian 6GB/128GB dijual 17.490 rupee atau Rp 3,3 jutaan.