Technologue.id, Jakarta - Awal tahun ini, Nintendo mengumumkan akan mengakhiri "permainan online dan fungsi lainnya" yang menggunakan komunikasi online untuk 3DS dan Wii U mulai April 2024.
Nantinya, pengguna tidak lagi bisa online di game apa pun di 3DS atau Wii U. Informasi ini awalnya muncul dari postingan blog di Pretendo, yang menyebutkan bagaimana perubahan ini terjadi "suatu saat di akhir Desember 2023".
Baca Juga:
4 Game PC Terpopuler di 2023, Usung Tema Shooter hingga Kisah Horor
Jika Anda mencoba bermain daring dengan akun Nintendo mulai saat ini, kabarnya akan menghasilkan 'Kode Kesalahan 106-0303' di Wii U dan 'Kode Kesalahan 006-0303' di 3DS. Hal ini disebabkan akun baru "tidak lagi disinkronkan" dengan server.
Pemain Super Mario Maker juga mengalami 'Kode Kesalahan 106-0502' pada "awal Desember", tetapi tampaknya pengguna yang sudah ada masih dapat terhubung ke server game. Anda bisa mendapatkan informasi lebih detail tentang ini di Pretendo.
Baca Juga:
Apple Vision Pro Diperkenalkan pada Januari 2024, Intip Harganya
Sekadar informasi, Nintendo 3DS adalah konsol permainan genggam lipat yang dibuat oleh Nintendo. Perangkat ini diungkap pada Maret 2010 dan diluncurkan pada E3 2010 sebagai penerus Nintendo DS.