Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
MSC 2022 Mobile Legends Digelar Sebentar Lagi, Ini Jadwal RRQ Hoshi dan Onic Esports
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Tim esports Mobile Legends asal Indonesia, yaitu RRQ Hoshi dan Onic Esports, bakal tempur di turnamen Mobile Legends: Bang Bang Southeast Asia Cup (MSC) 2022. Turnamen ini bakal digelar offline di Kuala Lumpur, Malaysia. Selain itu, penggemar juga bisa disaksikan secara online, mulai dari tanggal 11 - 19 Juni 2022.

Gelaran MSC 2022 kali ini bakal diisi oleh total 12 tim dari berbagai negara, termasuk Indonesia. Adapun untuk jadwal pertandingan tim asal Indonesia, RRQ Hoshi dan Onic Esports, di MSC 2022 Mobile Legends ialah sebagai berikut.

Baca Juga:
Epic Games Bagikan Game Wolfenstein: The New Order Gratis, Begini Spesifikasi PC Buat Mainnya

Sabtu, 11 Juni 2022

Falcon esports vs Onic Esports: 14.00 WIB
Onic Esports vs Todak MY: 17.00 WIB

Minggu, 12 Juni 2022

RRQ Hoshi vs I Do Not Sleep: 14.00 WIB
Smart Omega vs RRQ Hoshi: 17.00 WIB

Selain bersaing buat jadi tim Mobile Legends terbaik se-Asia Tenggara, mereka juga bersaing buat dapatkan total hadiah hingga US$ 300 ribu (sekitar Rp4,5 miliar).

Sekadar informasi, bahwa perwakilan Indonesia tidak berada di satu grup yang sama. Onic Esports bakal bersama dengan Todak asal Malaysia dan Falcon dari Myanmar. Sedangkan RRQ Hoshi berada di grup C dengan I Do Not Sleep dari Thailand dan Smart Omega asal Filipina.

Baca Juga:
Capcom Lagi Garap Resident Evil 4 Remake, Kapan Rilis?

Tentunya, pertempuran RRQ Hoshi di MSC 2022 bakal sangat ditunggu. Terutama karena para penggemar di Indonesia, bisa lihat lagi “sang alien”, Lemon, setelah empat tahun tidak tampil sejak MSC 2018. Saat itu, ia dengan squad RRQ O2, berhasil raih tempat ketiga di kompetisi tersebut. Kali ini, ia bakal tampil dan berusaha rebut gelar juara, yang sebelumnya tidak sempat diperolehnya bersama dengan Tuturu.

SHARE:

Optimalkan Jaringan, Telkomsel Usung Solusi Self-Adaptive Feedback

Upgrade "Otak" iQOO 13 Janjikan Performa Gacor