Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Milad ke-10, Xiaomi Boyong Sejumlah Perangkat Cerdas ke Tanah Air
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Sejumlah perangkat wearable dihadirkan Xiaomi dalam gelaran bertajuk “10 Years of Innovation for Everyone” pada Kamis (13/8/2020). Perangkat- tersebut berupa Mi Smart Band 5, Mi True Wireless Earphones 2 Basic, dan Mi Wi-Fi Range Extender Pro.

Dalam peluncurannya yang digelar secara virtual, Country Director Xiaomi Indonesia Alvin Tse mengatakan perangkat pintar dan IoT ini dihadirkan untuk semua segmen pasar. Dimana nantinya mereka akan ditawarkan kualitas hidup yang lebih baik melalui inovasi teknologi.

Baca Juga:

Rayakan Satu Dekade, Xiaomi Luncurkan Redmi 9A Di Indonesia


Mi Smart Band 5

Mi Smart Band 5


Untuk gelang pintar ini, Xiaomi menggunakan layar AMOLED berukuran 1,1 inci, membuat notifikasi yang diterima bisa dibaca dengan jelas. Fitur-fitur yang dihadirkan pun terbilang lengkap dengan 11 aktivitas olahraga mulai yoga hingga lompat tali.

Mi Smart Band 5 mampu memantau denyut jantung, kualitas tidur, termasuk pemantau jadwal menstrual untuk wanita. Fitur baru juga ditambahkan untuk perangkat ini yakni camera remote yang memudahkan pengguna mengambil gambar dengan satu sentuhan.

Tak lupa Xiaomi telah membekali Mi Smart Band 5 dengan sertifikasi 5ATM yang memungkinkan penggunaan dalam situasi ekstrim seperti berenang dan snorkling. Untuk dayanya, dalam sekali pengisian daya alat pemantau kebugaran ini bisa bertahan hingga 14 hari.

Xiaomi membandrol perangkat ini dengan harga normal Rp449.000. Penjualan pertama Mi Smart Band 5 digelar pada 20 Agustus mendatang.


Mi True Wireless Earphones 2 Basic

Mi True Wireless Earphones 2 Basic

Mi True Wireless Earphones 2 Basic menawarkan audio kualitas tinggi berkat 14,2 mm dynamic driver dan dukungan codecs AAC dan SBC sehingga bisa dipergunakan untuk perangkat Android, iOS, maupun perangkat audio lainnya.

Produk TWS ini juga mendukung produktivitas saat mengikuti meeting dengan teknologi “dual-mic environmental noise cancellation” yang mampu menyaring suara di latar belakang. Ini untuk memastikan suara terdengar jernih kala melakukan panggilan telepon ataupun mendengarkan musik.

Pengguna bisa dengan mudah menghentikan musik dengan melepas sebelah earphone berkat “in-ear detection”. Teknologi ini juga memungkinkan pengguna memberi perintah menjalankan musik, menerima panggilan atau mengakses perintah suara dengan mengetuk earphone sebanyak dua kali.

Mi True Wireless Earphones 2 Basic digadang-gadang memiliki daya tahan yang lama. Dikatakan bahwa perangkat audio ini mampu bertahan selama 5 jam dari kondisi baterai penuh, dengan total masa pakai 20 jam melalui tiga kali pengisian dari wadahnya.

Xiaomi membandrol perangkat TWS ini dengan harga normal Rp399.000. Untuk periode perkenalan, produk ini dijual seharga Rp349.000 pada 17 Agustus mendatang.

Baca Juga:

Xiaomi Naik Peringkat di Fortune Global 500 Tahun 2020


Mi Wi-Fi Range Extender Pro

Mi Wi-Fi Range Extender Pro


Selain dua perangkat wearable di atas, Xiaomi juga meluncurkan perangkat pintar Mi Wi-Fi Range Extender Pro yang diklaim dapat memperkuat cakupan dari router internet di rumah atau kantor. Perangkat ini dikelola lewat aplikasi Mi Home.

Mi Wi-Fi Range Extender Pro menggunakan dua antena yang mampu menghadirkan koneksi stabil dengan kecepatan hingga 300 Mbps. Xiaomi menyebut, dengan perangkat ini akan memungkinkan lebih banyak perangkat yang bisa terhubung pada jaringan Wi-Fi dengan total 16 perangkat yang kini bisa terhubung.

Mi Wi-Fi Range Extender Pro dijual dengan harga Rp149.000. Sama seperti Mi True Wireless Earphones 2 Basic, produk ini baru akan tersedia pada 17 Agustus mendatang.

SHARE:

Faktor-faktor yang Menunjang Nvidia Kuasai Pasar AI

Libatkan Industri Perbankan, Pemerintah Putus Aliran Dana Transaksi Judol