Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Microsoft Bikin Perangkat Premium Berbasis Windows 10 Mobile?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Walaupun sudah tak lagi rajin merilis perangkat mobile karena pangsa pasarnya mulai tergerus oleh Android, Microsoft nampaknya belum menyerah di bisnis perangkat mobile. Mengutip dari NextPowerUp (09/07/17), baru-baru ini Microsoft tengah digosipkan sedang mengembangkan sebuah perangkat mobile kelas premium terbaru oleh Brad Sams, salah seorang Executive Editor di salah satu media teknologi ternama, Thurrott.com. Di saat yang bersamaan, ia juga mengatakan bahwa prototipe dari perangkat mobile tersebut sudah selesai melalui tahap pengujian awal. Saat ini, perangkat tersebut sedang digunakan oleh sejumlah karyawan Microsoft untuk mengetahui kekurangannya secara lebih lanjut. Sebelumnya memang sempat ada rumor bahwa Microsoft tengah mengembangkan sebuah smartphone bernama Surface Phone. Namun Brad Sams membantah hal tersebut. Pasalnya, kali ini perangkat mobile itu bukanlah dikembangkan oleh divisi Microsoft Surface. Kali ini, pembuatan perangkat tersebut sendiri dikepalai oleh Alex Kipman, seorang teknisi yang bekerja di bawah divisi sistem operasi Microsoft. Diperkirakan, ia akan membawa sejumlah fitur AR atau VR ke smartphone tersebut lantaran sebelumnya ia juga ikut mengembangkan Microsoft HoloLens. Hingga saat ini belum diketahui sebenarnya apa nama perangkat yang tengah diciptakan oleh Microsoft tersebut. Rumor soal spesifikasi serta desain bodinya pun belum beredar hingga saat ini.   Baca juga: Microsoft Punya Keyboard “Modern”, Ada Fingerprint Sensor-nya! Microsoft Siapkan Infrastruktur Data Center di Kawasan “Sulit” Microsoft Belum Menyerah di Bisnis Smartphone

SHARE:

LMF 2024 Digelar, Ada Lowongan Kerja Ramah Lingkungan

10 Aplikasi Golf Terbaik untuk Tingkatkan Skill