Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Mengulik Spesifikasi Serba Besar di Samsung Galaxy A70
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Hari ini Samsung mengadakan acara Unboxing dan Product Experience Samsung Galaxy A70 di Jakarta. Dalam kesempatan tersebut, tim Technologue.id mendapatkan pengalaman ketika pertama kali memegang smartphone terbaru Samsung ini. Smartphone yang baru melewati tahap pre-order ini mengemas spesifikasi serba besar ketimbang anggota lain di Seri Galaxy A, diantaranya layar lebih lapang, prosesor lebih ngebut, kamera lebih komplit, dan baterai lebih jumbo. Galaxy A70 memiliki layar berukuran 6,7 inci. Smartphone ini menggunakan desain water drop display Infinity-U, yang mengadopsi layar Super AMOLED resolusi 2400 × 1080 piksel dan menggunakan teknologi pengenalan sidik jari layar. Kendati punya baterai muatan besar, namun tidak mempengaruhi bobot dan ketebalan ponsel ini. Handset masih pas di genggaman.

Baca Juga: Samsung Perkenalkan Galaxy A70, Lebih Premium dari Galaxy A30 dan A50

[caption id="attachment_49062" align="alignnone" width="706"] Samsung Galaxy A70 (Choiru Rizkia / Technologue.id)[/caption] [caption id="attachment_49063" align="alignnone" width="706"] Samsung Galaxy A70 (Choiru Rizkia / Technologue.id)[/caption] Samsung Galaxy A70 ini disenjatai oleh chipset Snapdragon 675. Dalam mengimbangi kemampuan chipset tersebut, ada kapasitas RAM 6 GB dan storage internal 128 GB. Beralih ke urusan fotografi, smartphone yang satu ini memiliki kamera tunggal 32MP di bagian depan. Sedangkan di bagian belakang terdapat tiga yakni 35MP + 5MP + 8MP. Kemampuan sektor kamera di Galaxy A70 diklaim lebih baik ketimbang dua model Galaxy A series lainnya. "Setelah dua ponsel Galaxy A50 dan Galaxy A30, sekarang kita akan membawa Galaxy A70 yang layarnya sudah Full HD+ dan kameranya lebih baik," ujar Denny Galant, Head of Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, saat membuka acara Unboxing dan Product Experience Samsung Galaxy A70, di Jakarta, Selasa (7/5/2019). [caption id="attachment_49064" align="alignnone" width="706"] Samsung Galaxy A70 (Choiru Rizkia / Technologue.id)[/caption] Lensa Depth 5MP memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan kedalaman bidang untuk fokus sebelum dan sesudah mengambil gambar sehingga pengguna dapat memilih apa yang ingin mereka tonjolkan. Dikombinasikan dengan lensa Ultra Wide 8 MP, pengguna dapat menikmati foto luas yang mencerminkan sudut pandang sama dengan mata manusia. Pengguna Galaxy A70 juga dapat memaksimalkan tangkapan gambar dengan Scene Optimizer yang dapat mengenali dan secara intuitif meningkatkan hingga 20 adegan.

Baca Juga: Dimulai Hari Ini, Pre-order Samsung Galaxy A70 Kasih Cashback

Selain itu, baterai 4500 mAh pada Galaxy A70 telah mendukung fitur Super-Fast Charging 25W, yang memungkinkan pengisian daya baterai menjadi cepat. Ponsel ini menggunakan kabel USB Type-C. Galaxy A70 akan tersedia dengan empat varian warna yaitu hitam, biru, koral dan putih. Harga Galaxy A70 adalah Rp 5.799.000, dan mulai resmi dipasarkan pada 10 Mei mendatang.

SHARE:

Samsung Galaxy Ring Tahan hingga 21 Hari, Intip Fiturnya

Makin Gahar! Intip Spesifikasi Asus ROG Phone 9 dan 9 Pro