Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Mengintip Spesifikasi Realme C3 Sebelum Resmi Hadir di Indonesia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Realme mengumumkan akan segera memboyong Realme C3 dalam waktu dekat. Mengusung slogan 'Triple Camera, Game Monster', Realme mengatakan akan menghadirkan ponsel penerus seri C tersebut pada tanggal 19 Februari 2020 mendatang.

Krisva Angnieszca, selaku Public Relations Manager realme Indonesia mengatakan, "Realme C3 akan menggeser tahta realme C2 sebagai the new entry level king di Indonesia. Ponsel terbaru ini dilengkapi triple camera dan akan menjadi smartphone pertama di Indonesia yang menggunakan prosesor MediaTek Helio G70."

Baca Juga: Wabah Corona Rusak Rantai Pasokan Ponsel

Berbeda dengan versi India yang hanya dilengkapi dengan dual camera, realme C3 yang diluncurkan di Indonesia akan hadir dengan triple camera. Krisva menyebut pasar Indonesia special bagi realme. Sementara penggunaan prosesor MediaTek Helio G70 dikatakan untuk meningkatkan pengalaman mobile gaming melalui kualitas gambar, gerakan gambar dan koneksi jaringan yang ciamik. Sebagai ponsel yang berfokus di mobile gaming, Realme C3 dilengkapi dengan layar besar 6,5 inci. Menurut Krisva, ini akan memberikan pengalaman gaming tanpa batas yang lebih luas dan juga akan meminimalisir gangguan visual berkat layar berukuran besar.

Baca Juga: Ngakak, Ini Budaya Kita Sebenarnya, Bukan Valentine

Realme C3 menggunakan baterai berkapasitas 5.000mAh, baterai ini lebih besar dari pendahulunya yang hanya berkapasitas 4.000 mAh. Baterai ini juga mendukung reverse charging, yang berarti pengguna dapat mengisi daya ponsel lain menggunakan realme C3. Sayangnya, Realme sendiri belum mau membeberkan secara lengkap spesifikasi dari ponsel C3-nya tersebut. Nantinya ponsel ini akan tersedia di dua platform e-commerce, yaitu Lazada dan Akulaku.

SHARE:

Faktor-faktor yang Menunjang Nvidia Kuasai Pasar AI

Libatkan Industri Perbankan, Pemerintah Putus Aliran Dana Transaksi Judol