Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Meluncur Besok, Ini Spesifikasi Infinix Note 11 Pro
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Infinix Note 11 Pro dipastikan meluncur di Indonesia. Acara peluncuran bakal digelar pada 24 November 2021 mendatang.

Infinix Note 11 Pro diklaim bakal hadir sebagai smartphone yang berfokus ke performa gaming. Adapun spesifikasi adalah sebagai berikut.

Dari sisi layar, Infinix Note 11 Pro mengusung panel IPS LCD berukuran 6,95 inci dengan resolusi Full HD+. Layar juga sudah mendukung refresh rate hingga 120Hz.

Baca Juga:

Infinix Hot 11 Play dan Note 11i Melantai, Begini Spesifikasinya

Infinix Note 11 Pro dilengkapi dengan empat buah kamera yang terdiri dari kamera utama 64MP, kamera telefoto 13MP, kamera bokeh 2MP, dan kamera selfie 16MP.

Untuk menopang performanya, mengandalkan MediaTek G96 yang memiliki dua inti Cortex A76 dengan kecepatan 2,05 GHz dan GPU Mali G57.

Sebagai smartphone yang berorientasi untuk gaming, Infinix Note 11 Pro dibekali dengan baterai 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 33W.

Baca Juga:

Infinix Smart 6 Rilis di Indonesia, Harga Rp 1 Jutaan

Tak berhenti di situ, smartphone juga memiliki fitur Dar-Link 2.0 Ultimate Game Booster, yang dapat menstabilkan gambar dan sensitivitas sentuhan, sekaligus menurunkan suhu perangkat.

Infinix Note 11 Pro bakal meluncur berbarengan dengan Infinix Note 11, Note 11 NFC dan Note 11S. Sayang hingga saat ini informasi terkait harganya masih ditutup rapat-rapat oleh perusahaan.

SHARE:

Faktor-faktor yang Menunjang Nvidia Kuasai Pasar AI

Libatkan Industri Perbankan, Pemerintah Putus Aliran Dana Transaksi Judol