Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
MediaTek Dimensity 9000+ Mendorong Kinerja Arsitektur 4nm Hingga Batas
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - MediaTek baru saja memperkenalkan Dimensity 9000+ dengan peningkatan chip kinerja baru untuk melengkapi Dimensity 9000 yang sudah ada.

Seperti namanya, prosesor baru tersebut merupakan pembaruan dari Dimensity 9000 yang dapat disebut sebagai “sama, tetapi sedikit lebih baik”.

Baca Juga:
Begini Wujud Laptop Layar Ganda Nebula HDR Pertama di Dunia

Dilansir dari Ubergizmo, peningkatan kecepatan 5% untuk CPU dan 10% untuk GPU chip Mediatek Dimensity 9000+.

Kinerja CPU ekstra berasal dari kecepatan clock yang lebih tinggi untuk inti Prime ARM Cortex X2, meskipun kecepatan clock untuk Cortex 510 yang lebih kecil belum diungkapkan.

Pada bagian desain dan proses manufaktur sama dengan Dimensity 9000, spesifikasi lainnya pun tetap sama. OEM yang sudah menggunakan 9000 seharusnya dapat memasukkan chipset yang baru ini ke dalam ponsel untuk pembaruan pada pertengahan tahun.

Kinerja semacam ini mungkin akan mempengaruhi beberapa pelanggan di segmen pasar kelas atas, terutama para gamer atau penggemar foto dan video kelas atas.

Baca Juga:
Gandeng BSSN, Fortinet Optimis Capai Kesadaran Keamanan Siber

Dimensity 9000+ juga merupakan tolok ukur teknologi untuk MediaTek karena perusahaan ingin menunjukkan kehebatan kinerja tinggi, terutama karena Qualcomm baru-baru ini meluncurkan pesaing Snapdragon 8 Gen1+.

SHARE:

Indosat Catat Pendapatan Rp 41T Sepanjang 2024

LMF 2024 Digelar, Ada Lowongan Kerja Ramah Lingkungan