Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Lima Game yang Mirip PUBG Mobile dengan Ukuran di Bawah 100MB
SHARE:

Technologue.id, Jakarta -Jika pemain sedang mencari game offline yang mirip PUBG Mobile dengan ukuran di bawah 100MB, sudah pasti sangat menyukai game battle royale seperti PUBG. Tapi perlu diingat game yang memiliki grafik yang tinggi, tentu ukurannya tidak akan ringan.

Berikut ini adalah daftar game offline yang mirip dengan PUBG Mobile dengan ukuran yang lebih ringan.

1. Giant.io

Sebetulnya Giant.io jauh lebih mirip dengan game Fornite daripada PUBG. Keduanya merupakan game battle royale, begitu juga Giant.io. Pada tahap awal di medan tempur, pemain akan meluncur dengan parasut dan berusaha menjadi yang terakhir hidup dalam permainan.

Pemain harus bersembunyi di dalam rumah yang aman untuk menyergap lawan, ataupun mengitari arena pakai kendaraan. Building Mode bahkan membuat pemain untuk melatih skill membangun sebelum mendapatkan "Chicken Dinner".

https://www.youtube.com/watch?v=wQ4EUcXoYeQ

Giant.io memiliki system permainan yang unik. Ketika pemain berhasil membantai musuh, secara bertahap akan mengubah karakter pemain menjadi raksasa, hal itu membuat pemain lebih mudah menguasai arena tempur karena semakin kuat dan besar.

Game ini menempati urutan pertama di daftar game offline yang mirip PUBG karena Giant.io bisa dimainkan offline melawan bot offline. Jika tidak, pemain juga dapat memilih untuk bertempur online untuk menghabisi 30 pemain lain.

2. Survival Instinct: Battle Royale

Survival Instinct merupakan salah satu game terbaik yang mirip PUBG. Game ini dirancang dengan konsep game battle royale pada umumnya, di mana pemain dikirim ke pulau terpencil dengan terjun payung dan tujuan utamanya adalah menjadi "pemain terakhir yang hidup". Pemain dapat menemukan banyak item di pulau tersebut untuk memenuhi kebutuhan, mulai dari air, booster, pelindung, perlengkapan medis, senjata, amunisi, dan sebagainya.

https://www.youtube.com/watch?v=GcG--HwwEjM

Dalam game Survival Instinct, pemain harus mengumpulkan sumber daya secepatnya untuk bertempur melawan musuh. Setiap ronde pertempuran akan memberi petualangan baru, inilah saatnya untuk mendapatkan pengalaman untuk membunuh lebih banyak musuh dan memenangkan pertempuran di Survival Instinct.

3. Battle Craft Survival

Jika pemain merupakan penggemar berat PUBG Mobile dan membutuhkan sebuah game battle royale offline terbaik seperti PUBG, mungkin bisa memainkan game Battle Craft Survival.

Ukuran game Battle Craft Survival cukup kecil, jadi jangan berharap dengan grafisnya. Namun, game ini tidak jauh berbeda dengan game offline yang mirip PUBG dengan ukuran di bawah 100MB.

https://www.youtube.com/watch?v=_lxDiipdfDU

Meskipun ukurannya ringan, pemain akan tetap memiliki inventaris senjata seperti di PUBG termasuk AWM, M24, Kar98, M416, Uzi, dll, Battle Craft Survival pun memiliki berbagai kendaraan di arena seperti UAZ, Buggy, Dacia, dan banyak lagi. Karena itu Battle Craft Survival berada di posisi keempat daftar game offline yang mirip PUBG dengan ukuran di bawah 100MB.

4. Practice Fortnite

Practice Fortnite Arena terdiri dari berbagai macam senjata untuk yang dapat digunakan oleh pemain. Sebagai salah satu game offline yang mirip PUBG, pemain akan bertarung melawan musuh AI dengan seluruh kemampuan dan skill tempur yang dimiliki. Mulai recoil senjata, arahkan pada musuh, dan lakukan head shoot seperti pro. Semuanya merupakan cara bermain battle royale dan shooting game seperti PUBG.

Selain Mode Player vs AI, Practice Fortnite juga menawarkan tiga mode lainnya seperti Battle Royale, Infinity Battle, dan RocketRide. Semua yang dibutuhkan pemain siap sedia untuk digunakan shotguns, sniper, senapan AR, sub-machine guns, bahkan rocket launchers pun ada di game ini.

5. Grand Battle Royale: Pixel FPS

Game ini berlatar medan pertempuran yang mematikan di sebuah terpencil, pemain akan melompat dari pesawat lalu terlibat dalam permainan open world yang mengerikan. Pemain harus menemukan perlengkapannya secepat mungkin, item tersebut berupa sub-machine gun, senjata assault rifle, senjata api pixel, dll. Susun strategi dengan hati-hati, karena pemain akan menemukan musuh yang terdiri dari pemain lain di seluruh dunia. Mainkan dengan bijak dan jangan ragu untuk menghabisi lawan di arena tempur.

https://www.youtube.com/watch?v=Wr5nWYkcVlI

Berbeda dengan game yang mirip PUBG lainnya, Grand Battle Royale: Pixel FPS mengharuskan pemain memiliki koneksi internet yang stabil sebelum memasuki medan pertempuran.

SHARE:

Faktor-faktor yang Menunjang Nvidia Kuasai Pasar AI

Libatkan Industri Perbankan, Pemerintah Putus Aliran Dana Transaksi Judol