Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Konsol Game Nintendo Switch Pro Meluncur Akhir 2023
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Nintendo Switch Pro sebelumnya diperkirakan akan dirilis pada akhir tahun 2022. Namun hal ini disanggah laporan keuangan terbaru dari perusahaan Jepang tersebut.

Laporan itu menyebutkan, prioritas nomor satu Nintendo saat ini adalah memecahkan masalah produksi terkait kekurangan suku cadang. Analisis terbaru mengatakan, Nintendo tidak akan meluncurkan konsol game Switch Pro baru hingga setidaknya akhir 2023.

Ketika Nintendo memamerkan Switch OLED, itu berarti Switch Pro terus tertunda. Switch OLED mampu menampilkan game pada tampilan 720p, bahkan 4K (mode dok).

Baca juga:
Valve Uji Coba Kontroler Nintendo Switch Buat Steam

Muncul dengan layar OLED 7 inci, perangkat ini juga mendukung penyimpanan internal 64 GB dalam mode genggam, 720/60 frame, dan 1080P/60 frame dalam mode TV.

Nintendo Switch Pro Butuh Waktu Lebih dari Setahun
Belakangan, setelah meretas Nvidia, ada laporan pabrikan sedang mengembangkan SoC Ampere. Perusahaan membutuhkan SoC ini untuk meluncurkan model Switch yang lebih kuat.

Ada laporan di musim panas ini yang menyebutkan Nintendo Switch Pro akan diluncurkan secara resmi tahun ini. Namun, dari perkembangan terakhir, tampaknya hal itu tidak akan terjadi.

Prev Next Page 1 of 2
SHARE:

Faktor-faktor yang Menunjang Nvidia Kuasai Pasar AI

Libatkan Industri Perbankan, Pemerintah Putus Aliran Dana Transaksi Judol