Technologue.id, Jakarta – Makin hari, gadget makin canggih saja. Komputer saku yang mungkin tengah Anda genggam sekarang pun tak cuma bisa digunakan untuk menelepon, berkirim pesan, atau browsing. Namun sudah bisa mengabadikan momen dalam bentuk foto dan menyimpannya dengan rapi di dalam memori yang tersedia. Sayang, terkadang kiamat kecil datang saat memori smartphone Anda penuh alias tak bisa menampung lagi file-file anyar. Tentu hal semacam ini jadi masalah baru, terlebih kalau Anda adalah orang yang sangat menghargai sebuah foto berikut kenangan atau makna di baliknya. Prediksi tim redaksi, kalau Anda sering selfie dan memori ponsel Anda cepat penuh, mungkin belum memakai gawai secanggih Oppo F3.
Baca juga:
Ini Dua Ponsel Oppo Terlaris di Dunia, Bisa Tebak Model yang Mana?
Tentunya Oppo F3 tak berjuluk Selfie Expert tanpa tujuan. Benar, smartphone ini memang diciptakan secara khusus untuk memfasilitasi pencinta swafoto, walaupun ia juga tetap layak diandalkan untuk urusan lain seperti bermain game dan internetan plus bermedia sosial. Pertama, perangkat 5,5 inci ini dibekali dengan dual-selfie camera. Salah satu kameranya bahkan bertipe wide hingga mantap dipakai group selfie. Ada juga fitur lain yang bisa dimanfaatkan seperti Beautify 4.0 yang bisa mempercantik hasil foto diri, palm shutter untuk menjepret tanpa perlu memencet tombol, serta kemampuan menghasilkan efek bokeh.Baca juga:
Oppo Dirikan Service Center Terbesar di Jabotabek, di Sini Lokasinya
Di luar itu, Oppo F3 punya keistimewaan lain yang dapat melegakan Anda dan pengguna lainnya, yakni memori yang amat lega. Bawaannya, gawai berbodi metal nan tipis ini memiliki memory onboard sebesar 64GB. Belum lagi, tersedia pula slot yang bisa dipakai untuk microSD hingga ukuran 128GB. [caption id="attachment_22114" align="alignnone" width="673"] Slot SIM card dan memori Oppo F3 (source: Oppo)[/caption] Jika dua memori itu dimaksimalkan, maka Anda bisa menggenggam gadget yang mampu menampung data lebih dari 180GB. Jelas, ribuan foto selfie terbaik Anda beserta memorinya bakal tersimpan rapi di sana.Baca juga:
Kalau dibandingkan dari segi harga, tentunya smartphone dengan memori lebih dari 180GB seperti Oppo F3 sangat ekonomis. iPhone 7 dengan memori 128GB saja di pasaran masih ada di kisaran Rp9 juta. Sementara itu, Oppo F3 model orisinal sekarang cuma Rp3 jutaan. Ditambah dengan microSD 128GB class 10 dari brand ternama yang beredar di pasaran senilai Rp500 ribuan pun tetap saja lebih hemat daripada membeli iPhone 7 128GB kalau Anda mengincar keleluasaan memori untuk menyimpan foto dan konten lainnya. Jadi, sudah kebayang mau pakai cara apa untuk mengakali memori smartphone yang terlalu mudah penuh?