Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
IWIC Ke-10 Hadirkan Peserta Asing, Dorong Developer Lokal Bersaing Secara Global
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Indosat Ooredoo Wireless Innovation Contest (IWIC), merupakan ajang pencari bakat anak muda di Indonesia yang ahli di bidang aplikasi mobile digital terbaik. Sejak berlangsungnya di awal tahun 2006, kini sudah satu dekade IWIC yang ke-10 tahun dilaksanakan. Melalui Program Corporate Social Responsibility (CSR) Indosat Ooredoo, kembali melahirkan technopreneur muda dari Indonesia. Penyelenggaraan tahun ini membawa kompetisi ke pentas yang lebih besar, salah satunya mengajak generasi muda Indonesia berkompetisi dengan para developer di tingkat global yang bertajuk #changetheworld. "Hadirnya generasi muda dari luar negeri, semakin memacu generasi muda Indonesia untuk mampu bersaing dengan para developer global. Menjadi kesempatan bagi generasi muda untuk menunjukan kemampuan mereka di pentas global," ujar Alexander Rusli, Presiden Direktur & CEO Indosat Ooredoo. IWIC ke-10 mulai digelar pada bulan April 2016 lalu, jumlah proposal ide yang diterima Indosat Ooredoo meningkat dari tahun ke tahun. Mengingat semenjak tahun 2013 hanya menerima proposal sebanyak 667, lalu ditahun 2014 1.738 proposal dan tahun kemarin melonjak hingga 3.173 proposal. Sebanyak 34 peserta menjadi juara pada IWIC ke 10 dengan total ide sebanyak 3.592 proposal, termasuk ide aplikasi yang berasal dari Indonesia dan peserta global lainnya seperti Filipina, Jepang, dan Myanmar. Menariknya, keikutsertaan peserta asing, secara tidak langsung memberikan kesempatan bagi developer muda Indonesia untuk mampu bersaing di tingkat developer global. Sementara itu, hadirnya IWIC sekaligus bertujuan untuk mewujudkan program pemerintah Indonesia sebagai pemain Ekonomi Digital terbesar di Asia Tenggara pada tahun 2020. "Kami yakin IWIC mampu menjadi salah satu langkah awal bagi generasi muda dalam pengembangan ide-ide terkait dunia digital agar mampu memberikan manfaat bagi masyarakat," tutup Alex. Baca Juga: Papua menantikan pembangunan jaringan Indosat dan XL Axiata Perkenalkan Stream On, Indosat gratiskan streaming musik dan video Indosat bersama Samsung buka Experience Center pertama di Indonesia

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun