Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Intip Bocoran Fitur iPhone 16 Sebelum Rilis 9 September 2024
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Apple akan menggelar acara peluncuran iPhone 16 Series di bulan ini. Tepatnya, perusahaan akan meluncurkan iPhone 16 pada acara yang dijadwalkan pada 9 September 2024.

Setelah pengumuman tersebut, iPhone 16 diharapkan tersedia di toko-toko pada 20 September 2024. Selain iPhone 16, Apple diharapkan merilis beberapa perangkat pintar lainnya seperti Apple Watch Series 10, Watch Ultra 3 dan AirPods 4.

Khusus pada iPhone 16 dan 16 Pro, diharapkan seri ponsel ini menghadirkan sejumlah peningkatan pada fitur yang ada tetapi tidak terlalu radikal. Satu-satunya perubahan desain penting yang telah dikabarkan adalah pengenalan tombol "Capture" pada semua model.

Baca Juga:
CEO Ditangkap, Telegram Ubah Kebijakan Moderasi Obrolan Pribadi

Tombol tersebut memungkinkan pengambilan gambar tanpa menggunakan layar sentuh di semua model. Fitur ini tersedia pada iPhone 15 Pro tahun lalu, dan tombol Action tersebut diharapkan akan hadir di semua model iPhone 16.

Susunan kamera belakang iPhone 16 dan iPhone 16 Plus juga akan beralih ke dua lensa yang sejajar vertikal, bukan susunan diagonal seperti model sebelumnya.
iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max juga tidak akan mengalami perubahan desain yang mencolok, tetapi layarnya akan sedikit lebih besar.

Layar Pro akan berubah dari 6,1 inci menjadi 6,3 inci, sedangkan versi Max yang lebih besar akan berubah dari 6,7 menjadi 6,9 inci.

SHARE:

Google Perluas Aplikasi Cuaca AI untuk Ponsel Pixel Lawas ,

Leica GS05 Dibekali Teknologi GNSS untuk Akurasi Pemetaan