Technologue.id, Jakarta - Intel Alder Lake resmi diluncurkan. Kehadiran prosesor terbaru itu pun tampaknya membuat kompetitor kebakaran jenggot.
Dilansir dari Techspot, Kamis (11/11/2021), untuk bisa bersaing, produk dari perusahaan yang bermarkas di Sunnyvale, California, AMD harus turun harga.
Baca Juga:
Intel Core Gen 12 Alder Lake Diumumkan
MicroCenter, yang turut menjadi distributor AMD mengumumkan diskon besar besaran, bahkan jika dikonversi ke Rupiah, diskonnya mencapai jutaan.
Diskon paling besar ada di Ryzen 7 5800X, yang harganya turun menjadi didiskon US$ 150 atau Rp 2,1 jutaan, selanjutnya ada Ryzen 9 5950X yang didiskon US$ 100 atau Rp 1,4 jutaan.
MicroCenter juga memberikan diskon untuk Ryzen 5 5600X, namun untuk seri ini diskonnya relatif kecil, hanya US$ 20 atau sekitar Rp 280 ribuan.
Baca Juga:
AMD Radeon RX 6600 Rilis, Harga Rp 4 Jutaan
Sayangnya, untuk mendapatkan diskon-diskon tersebut, pelanggan harus melakukan pengambilan di toko-toko tertentu. Diskon juga tidak diberikan oleh semua peritel.
Masih ada beberapa yang bahkan tidak memberikan diskon sama sekali, seperti di wilayah Eropa.