Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Instagram Reels Durasinya Jadi 60 Detik
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Jejaring sosial Instagram memperpanjang durasi fitur konten Reels. Saat ini Reels menawarkan durasi video hingga 60 detik, dari sebelumnya opsi 15 detik atau 30 detik.

Update layanan ini diumumkan oleh perusahaan di akun media sosial Twitter. Instagram meyakini, durasi yang lebih lama akan memberikan kesempatan bagi para pengguna media sosial untuk menunjukkan kreasi secara maksimal lewat videonya.

Baca Juga:
Instagram Tawarkan Uang Insentif agar Pengguna Betah di Reels

Tiktok sendiri sudah sejak lama menerapkan durasi 60 detik dalam setiap videonya. Bahkan pada awal Juli ini, aplikasi media sosial asal Cina itu sudah menambah durasi video-nya hingga tiga kali lipat menjadi selama 3 menit.

Atas dasar itu juga, banyak pihak menilai tidak akan mengejutkan jika kemudian dalam waktu dekat, Instagram akan kembali menambah durasi video Reels miliknya menjadi tiga menit.

Terlebih sudah sejak Januari lalu pemimpin Instagram, Adam Mosser mengatakan bahwa pihaknya masih tertinggal dari apa yang sudah dilakukan oleh TikTok.

"Saya belum puas saat ini. Kami memang bertumbuh dari dari jumlah orang yang membagikan kontennya, tapi perjalanan kami masih jauh. Apabila harus jujur, TikTok masih berada di depan," kata Mosseri, dikutip dari The Verge.

Baca Juga:
Mirip-mirip, Ini Beda Instagram Reels dan Tiktok

Untuk mengakses fitur ini, buka aplikasi Instagram di ponsel untuk membuat Reel baru. Setelah itu ketuk opsi Length yang ada di samping kiri layar untuk memilih durasi video antara 15 detik, 30 detik atau 60 detik.

Saat ini tidak semua pengguna Instagram bisa mengakses fitur Reels 60 detik. Fitur ini digulirkan secara bertahap dan akan bisa dijajal semua pengguna dalam waktu dekat.

SHARE:

Faktor-faktor yang Menunjang Nvidia Kuasai Pasar AI

Libatkan Industri Perbankan, Pemerintah Putus Aliran Dana Transaksi Judol