Technologue.id, Jakarta - Realme baru-baru ini telah mengumumkan bahwa Realme X50 Pro 5G akan diluncurkan di New Delhi pada 24 Februari. Tanggal tersebut sehari lebih awal dari acara peluncuran iQOO untuk set iQOO 3 yakni pada tanggal 25 Februari di China. Dilansir dari Gizmochina pada Selasa (18/2/2020), peluncuran Realme X50 Pro 5G akan dimulai pukul 14:30 IST. Ponsel ini juga akan diumumkan pada hari yang sama di Madrid, Spanyol pada 10:00 CET yang juga 2:30 PM di India. Dengan begitu, peluncuran ini akan menjadi peluncuran yang simultan di kedua kota.
Baca Juga: Android 10 untuk Samsung Galaxy A30 Sudah Tersedia
Dalam akun Twitter resminya, Realme menuliskan, "Bersiaplah untuk menemukan smartphone #real5G, unggulan kami yang paling ambisius! Smartphone 5G Pertama India, #realmeX50Pro diluncurkan pada pukul 14:30, 24 Februari. RT jika kamu senang karena kami mengundang penggemar yang beruntung ke acara peluncuran di New Delhi." https://twitter.com/realmemobiles/status/1229386286080806912 Dikabarkan bahwa Realme X50 Pro akan menggunakan prosesor Snapdragon 865 dengan modem X55 5G. Disertai didukung RAM 12GB dan ruang penyimpanan berkapasitas 256GB.Baca Juga: Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy A70e
Ponsel Flagship tersebut juga akan memiliki layar dengan panel Super AMOLED dengan refresh rate 90Hz. Pada layar tersebut juga terdapat dua kamera depan yang ditempatkan di dalam lubang punch berbentuk pil. Realme juga telah mengkonfirmasi bahwa ponsel akan hadir dengan dukungan untuk pengisian cepat SuperWart 60W serta pengisi daya 65N GaN yang termasuk dalam kotak pembelian.