Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Ini Dia Juara Tri H3RO Esports 5.0 Siap Berlaga di World Esports Championship 2024
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Indosat Ooredoo Hutchison (IOH), melalui brand Tri, telah menyelesaikan rangkaian turnamen H3RO Esports 5.0. Turnamen tahun ini merupakan penyelenggaraan tahun ke-5 setelah sukses dengan turnamen Esports di tahun-tahun sebelumnya.

Tahun ini, Fnatic ONIC menjadi juara pertama H3RO Esports 5.0 dengan arena pertandingan Mobile Legends: Bang Bang. Kemenangan ini menjadikan Fnatic ONIC masuk ke tahap Seleksi Nasional oleh Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) dan berhasil lolos pada tahap IESF Asia Regional Qualifier. Selanjutnya, Fnatic ONIC akan melanjutkan perjalanan menuju panggung internasional World Esports Championship 2024 di Riyadh, Arab Saudi, pada 11-19 November 2024.

Baca Juga:
Tri Kembali Gelar H3RO Esports 5.0 Berhadiah Rp300 Juta

Ritesh Kumar Singh, Director & Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison, menyatakan bahwa ekosistem H3RO adalah komitmen Tri untuk mendukung generasi muda dalam menunjukkan kemampuan Esports mereka, serta menyiapkan mereka menjadi pemain profesional yang siap berkompetisi di turnamen Esports internasional.

"Didukung jaringan Tri dan rangkaian produk H3RO, kami bangga dapat mendukung langkah juara H3RO Esports 5.0 tahun ini untuk bersaing di turnamen Esports kelas dunia. Hal ini sejalan dengan tujuan besar Indosat dalam memberdayakan masyarakat Indonesia lewat akses digital," ujar Ritesh.

Turnamen H3RO 5.0 berhasil menggaet ketertarikan para anak muda penggemar gaming, terbukti melalui kesuksesan turnamen ini menjadi trending nomor 1 di YouTube, dan seluruh konten H3RO Esports 5.0 berhasil mendapatkan lebih dari 70 juta views dan 87 juta reach penggemar gaming dan Esports.

Baca Juga:
Prediksi Industri Esports 2024 di Indonesia: Hilang atau Semakin Gemilang

Rangkaian H3RO Esports 5.0 masih akan terus berlanjut sepanjang tahun 2024 ini, dengan rangkaian H3RO Rookie Tournament, H3RO Masterclass, dan Battle of H3RO yang menjangkau lebih banyak anak muda peminat gaming.

Sebagai bagian dari ekosistem H3RO, Tri juga menghadirkan fitur H3RO Land di aplikasi bima+ sebagai solusi lengkap untuk semua kebutuhan gaming. Fitur ini menyediakan program pelatihan gaming untuk menjadi pro player, game gratis, berita terkini seputar game, hingga top up game.

Selain itu, para pemain PUBG, Mobile Legend (MLBB), Free Fire (FF), AOV, dan Call of Duty (games) juga dapat membeli kartu Perdana H3RO Max, top-up Paket Data H3RO Max, dan Produk Isi Ulang H3RO Unlimited.

SHARE:

Leica GS05 Dibekali Teknologi GNSS untuk Akurasi Pemetaan

Leica Luncurkan Disto X6 dan Disto D5, Perangkat Laser Pengukur Jarak Segala Medan