SHARE:
Technologue.id, Las Vegas – Laptop sepertinya masih jadi produk konsumen yang paling sering dipamerkan di CES 2018. Buktinya, Asus saja sampai memamerkan dua laptop barunya di event tahunan yang dihelat di Las Vegas tersebut. Keduanya adalah ZenBook 13 (UX331UAL) dan X507. Mari berkenalan singkat dengan mereka.
Baca juga:
Acer Swift 7, Laptop Tertipis di Dunia Telah Lahir! Mahal Banget, Kah?
Dari penjelasan resmi dari pihak Asus (08/01/2018), ZenBook 13 (UX331UAL), seperti para pendahulunya di seri yang sama, ZenBook 13 (UX331UAL) punya keunggulan sebagai laptop ultra ringan, tipis, dan powerful. Di model terbaru ini, user bisa menikmati performa dari prosesor Intel Core i7 generasi ke-8, Windows 10, RAM 16GB, dan SSD 1TB, yang ditunjang oleh baterai berkapasitas 15 jam. Laptop seberat 0,985 kg ini juga dibekali dengan sistem audio Harman Kardon dan fitur-fitur tersier dari Windows 10, semacam asisten virtual Cortana serta sitem pengamanan Windows Hello. [caption id="attachment_26140" align="alignnone" width="673"] Asus ZenBook 13 (UX331UAL) (source: Asus)[/caption] Kalau dibandingkan dengan model sebelumnya, yakni ZenBook 13 (UX331) yang dipertontonkan di IFA 2017 lalu, ZenBook 13 tahun 2018 ini lebih ringan (0,985 kg berbanding 1,12 kg). Walau begitu, prosesor, RAM, dan onboard storage-nya tak jauh beda.Baca juga:
Samsung Sudah Bisa “Sulap” Tembok Jadi TV!
Sementara Asus X507 cenderung "konvensional". Soalnya, laptop ini cuma dilengkapi dengan spesifikasi ala pengguna casual. Anda tetap bisa menjajal prosesor Intel Core i7 generasi ke-8, GPU NVIDIA GeForce MX110, serta layar beresolusi Full-HD (1920x1080 piksel). Namun kalau dibandingkan dengan ZenBook 13, Asus X507 memang kalah ringan karena bobotnya mencapai 1,68 kg. [caption id="attachment_26139" align="alignnone" width="673"] Asus X507 (source: Asus)[/caption]Baca juga:
Belum ada informasi lebih lanjut terkait harga maupun ketersediaan. Namun, Asus diproyeksikan merilis ZenBook 13 (UX331UAL) dan X507 ke konsumen dalam semester pertama 2018. Stay tuned!