Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
IKEA Siap Hadirkan Furnitur Gaming Serentak di Seluruh Dunia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - IKEA akan kembali menghadirkan furnitur gaming dalam waktu dekat. Hal ini telah dikonfirmasi oleh Global Business Leader of Workspace IKEA of Sweden, Ewa Rychert.

Dalam pengumumannya, Rychert menyebut furnitur gaming terbaru akan tersedia mulai tanggal 5 Oktober mendatang. Peluncuran akan dilangsungkan secara serentak di seluruh dunia.

Baca Juga:

ASUS Kenalkan Laptop Zephyrus G14 Alan Walker Special Edition, Harga Rp 31 Juta

"Kami percaya ada banyak yang harus dilakukan untuk mendemokratisasikan pengalaman bermain game," kata Rychert seperti dikutip dari Ubergizmo pada Sabtu (18/9/2021).

"Sekarang kami telah merambah industri baru dan kami melakukannya dengan menghadirkan produk furnitur gaming yang terjangkau namun memiliki kualitas tinggi," tambahnya.

Furnitur gaming yang akan dihadirkan terdiri dari enam keluarga produk. Mereka adalah UPPSPEL, LANESPELARE, MATCHSPEL, GRUPPSPEL, UTESPELARE, dan HUVUDSPELARE.

Baca Juga:

Game PlayStation 4 Kini Bisa Dimainkan di Komputer

Ini mencakup pemegang cangkir, bungee mouse, meja, kursi, dan pajangan kayu keren berbentuk tangan yang bisa difungsikan sebagai tempat menaruh headphone. IKEA menyebut produk ini sangat cocok untuk para gamer.

Untuk diketahui, furnitur gaming bukanlah sesuatu yang baru bagi IKEA. Sebelumnya IKEA juga pernah bekerja sama dengn ROG untuk menghadirkan kursi dan meja gaming.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun