Technologue.id, Jakarta - Menjelang dirilisnya Samsung Galaxy S8, banyak rumor yang beredar mengenai berbagai hal tentang smartphone tersebut. Kini, giliran rumor soal harga jualnya mulai mencuat di dunia maya. NextPowerUp (17/02/17) mengabarkan bahwa ada seorang pedagang asal Ukraina yang tak sengaja membocorkan daftar harga dari smartphone flagship terbaru tak lama lagi bakal dirilis oleh Samsung, yakni Galaxy S8 (SM-G950) dan Galaxy S8 Plus (SM-G955). Berdasarkan bocoran tersebut, nampak bahwa Galaxy S8 dan Galaxy S8 Plus akan dibanderol dengan harga masing-masing sekitar US$950 (sekitar Rp12,7 juta) dan US$1050 (sekitar Rp14 juta). Di saat yang sama, dari database yang bocor itu juga terlihat bahwa nantinya kedua smartphone tersebut akan hadir dalam tiga pilihan warna yang berbeda, yakni Black, Gold, dan Orchid Gray. Baru-baru ini, Galaxy S8 dan S8 Plus juga dirumorkan bakal memiliki kapasitas baterai yang lebih besar dari pendahulunya, Galaxy S7. Lebih detailnya, nantinya Galaxy S8 akan disematkan baterai dengan kapasitas 3.250 mAh. Sementara baterai Galaxy S8 Plus bisa lebih besar lagi, yakni 3.750 mAh. Sebelumnya, Galaxy S7 dan S7 edge sendiri hanya mempunyai kapasitas baterai masing-masing 3.000 dan 3.600 mAh. Baca juga: Selain Galaxy S8, Samsung Juga Siapkan Gear Fit Pro Samsung Galaxy Tab S3 Siap Jadi Tablet Flagship, Tak Percaya? Samsung Tetap Untung Walau Galaxy Note 7 Gagal Total, Apa Rahasianya?
Contact Information
Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260
We're Available 24/ 7. Call Now.
SHARE:
SHARE: