Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
GoTo Group Umumkan CEO Baru Pengganti Andre Soelistyo
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk atau yang biasa disebut GoTo Group mengumumkan pergantian direktur utama/CEO melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Luar Biasa (RUPST & RUPSLB). Patrick Sugito Walujo resmi ditunjuk sebagai CEO GoTo yang baru, menggantikan pejabat sebelumnya, Andre Soelistyo.

Andre kemudian akan menjadi Komisaris Perseroan untuk mengawasi dan memberikan arahan strategis kepada manajemen. Sebagai informasi, Andre memegang posisi CEO selama dua tahun belakangan untuk menggantikan Nadiem Makarim.

Baca Juga:
Sederet Faktor Penyebab GoTo Lakukan PHK 600 Karyawan

"Perseroan mengumumkan bahwa Andre Soelistyo dinominasikan untuk mendapatkan persetujuan pemegang saham untuk menjadi Komisaris Perseroan. Nantinya dalam perannya sebagai Komisaris, Andre akan mengawasi dan memberikan arahan strategis kepada manajemen guna menuju target EBITDA yang disesuaikan positif pada akhir tahun dan pertumbuhan berkelanjutan dalam jangka panjang," tulis manajemen GoTo.

Sebelum menjabat sebagai CEO, Patrick Sugito Walujo sebelumnya merupakan komisaris GoTo.

"Sebagai salah satu investor pertama Gojek dan Komisaris GoTo, saya selalu memiliki kepercayaan besar terhadap Perseroan. Saya akan berdedikasi penuh kepada GoTo dan bekerja sama dengan jajaran direksi lainnya untuk mendorong kemajuan unit bisnis serta memperkokoh landasan pertumbuhan jangka panjang,” kata Patrick.

Baca Juga:
GoTo Raih Kinerja Kuat di Tahun 2022

GoTo memang menghadapi beberapa tantangan di semua segmen bisnisnya. GoTo menghadapi pesaing regional yang kuat dengan pangsa pasar yang lebih besar.

Tahun lalu, GoTo telah mencoba mengambil langkah-langkah untuk mengendalikan biaya dan meningkatkan pendapatan, termasuk dua kali putaran pemutusan hubungan kerja yang berdampak pada lebih dari 1.800 karyawan, dan berbagai inisiatif untuk meningkatkan pendapatan, seperti memperkenalkan biaya platform untuk konsumen, meluncurkan BNPL, dan mengoptimalkan komisi platform.

SHARE:

Faktor-faktor yang Menunjang Nvidia Kuasai Pasar AI

Libatkan Industri Perbankan, Pemerintah Putus Aliran Dana Transaksi Judol