Technologue.id, Jakarta – Sebagai tanda dimulainya tekad Google untuk menggunakan 100 persen energi terbarukan dalam operasi bisnisnya secara global tahun depan, sebuah data center yang berada di Eemshaven, Belanda, akhirnya diresmikan. Lewat blog resminya (06/12/16), Google menegaskan data center tersebut sudah menggunakan energi terbarukan sejak beroperasi di hari pertama. Energi yang dialirkan ke data center yang menampung hingga 200 pegawai itu didapat melalui energi angin, yang disuplai oleh ladang angin di Zeeland. [caption id="attachment_10744" align="alignnone" width="673"] Joe Kava (VP Data Center GOogle) bersama Menteri Urusan Ekonomi Belanda, Henk Kamp, di pembukaan data center Eemshav Google (source: Google)[/caption] Proyek pembuatan data center ramah lingkungan ini dirampungkan dalam kurun dua tahun. Sementara pembahasannya sendiri sudah terjadi tahun 2012 lalu. Raksasa internet ini menyatakan tahun 2017 nanti akan memanfaatkan energi terbarukan untuk pengoperasian data center dan kantornya. Hingga hari ini, Google mengklaim konsumsi energi data center-nya adalah yang paling efisien di dunia. Kalau sudah mampu mengoperasikan unit bisnisnya dengan energi terbarukan seperti ini, rasa-rasanya mobil swakemudi Google yang juga bergerak tanpa bahan bakar fosil tak akan lama lagi dijual untuk konsumen luas. Setuju? Baca juga: Google Tiru Fitur Safety Check Facebook, Tapi Lebih Baik Apple Siap Tantang Google di Ladang Baru Jutaan Akun Google Terinfeksi Malware Gooligan
Contact Information
Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260
We're Available 24/ 7. Call Now.
SHARE:
SHARE: