Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Google Diklaim Sudah Daftar PSE, Tapi Tidak Tampak di Halaman
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Batas akhir waktu pendaftaran Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) Lingkup Privat telah berakhir pada 20 Juli 2022. Tepat satu hari setelah tanggal pendaftaran ditutup, Google diklaim sudah mendaftarkan empat platformnya ke PSE Kominfo.

https://www.youtube.com/watch?v=BTKRNzk-JpQ

Keempat platform tersebut adalah YouTube, Play Store, Search Engine Google, dan Google Maps. Hal tersebut telah disampaikan oleh Direktur Jenderal Aplikasi dan Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika Semuel Abrijani Pangerapan melalui kanal YouTube Kominfo.

Baca Juga:
Update Daftar PSE yang Sudah Aman dan Belum Terdaftar

"Google sudah kirim sebelum jam 16.00 WIB. Ada 4 yang baru, selain Google Cloud dan Google Ads, yang sudah mereka daftarkan kemarin," ungkap Semuel Abrijani Pangerapan.

Meski begitu, dari pantauan Technologue.id hari ini, pada Jumat, 29 Juli 2022, nama Google beserta keempat layanan platformnya masih belum tampak. Padahal, nama-nama platform lain sudah berada dalam daftar halaman.

Hanya terdapat Google Cloud Indonesia dan Google Ads Indonesia yang sudah tercatat PSE Lingkup Privat. Platform lain seperti Instagram, Facebook, LINE, Telegram, hingga Opera sudah muncul pada halaman.

Baca Juga:
Kamera Nest Akhirnya dapat Melakukan Streaming Langsung

Pihak Kominfo pun hingga kini belum memberikan konfirmasi lebih lanjut. Status Google yang diklaim sudah mendaftarkan diri di PSE Lingkup Privat dibilang masih misterius.

SHARE:

APJATEL Harap Kemenkodigi Gagas Regulasi Fleksibel dan Efisien

Google Perluas Aplikasi Cuaca AI untuk Ponsel Pixel Lawas ,