Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Google Cloud dan VMware Perluas Kemitraan Strategisp
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Google Cloud bersama dengan VMware Inc. mengumumkan kehadiran Google Cloud VMware Solution oleh CloudSimple, satu layanan yang memungkinkan perusahaan untuk menjalankan workload VMware mereka di Google Cloud Platform (GCP). Solusi ini menghadirkan fleksibilitas dan beragam pilihan baru bagi pelanggan dalam menjalankan workload VMware, baik secara on-premise, di infrastruktur hybrid, maupun di cloud.

Baca Juga: Sikapi Regulasi, Cloud Provider Merapat ke Startup dan eCommerce

Solusi ini akan mampu mendayagunakan peranti lunak infrastruktur VMware Cloud Foundation yang digelar di GCP. Google Cloud VMware Solution dirancang sekaligus dioperasikan oleh CloudSimple. CloudSimple sendiri merupakan mitra VMware yang telah tergabung dalam VMware Cloud Verified. “Tak sedikit pelanggan yang berharap untuk bisa menjalankan workload mission-critical mereka, seperti workload dari VMware, di Google Cloud. Strategi ini mendukung pelanggan dalam mengoptimalkan keunggulan-keunggulan Google Cloud yang menjadi kompetensi inti kami, yakni sebagai infrastruktur, AI, ML dan analitik yang aman, serta memiliki performa dan availabilitas yang tinggi,” tutur Thomas Kurian, CEO at Google Cloud. “Kemitraan dengan Google Cloud merupakan bentuk komitmen kami dalam memenuhi setiap kebutuhan pelanggan. Pengguna dari kedua belah pihak kini bisa menjalankan workload VMware yang terdapat di VMware Cloud Foundation di Google Cloud Platform,” ucap Sanjay Poonen, chief operating officer, customer operations di VMware.

Baca Juga: Palo Alto Beri Proteksi Akses Jalur Data ke Cloud Lewat Prisma

Sanjay melanjutkan, “Tersedianya VMware di Google Cloud Platform mendukung pelanggan dalam mengoptimalkan peranti-peranti dan sarana training milik VMware yang sebelumnya sudah familiar bagi mereka, sehingga di saat mereka perlu mengeksekusi strategi cloud atau hendak menghadirkan layanan baru ke pasar, investasi mereka sebelumnya tetap terjamin. Operasi di lingkungan hybrid cloud kini bisa dilaksanakan secara mulus dan aman.” Solusi ini dirancang, dikembangkan, sekaligus dioperasikan sepenuhnya oleh CloudSimple, dengan mendayagunakan VMware Cloud Foundation. Layanan yang disuguhkan meliputi VMware vSphere, vSAN dan NSX yang digelar di GCP dan dioperasikan langsung oleh CloudSimple. Google Cloud sendiri akan menghadirkan dukungan di lini depan dan berkolaborasi dengan CloudSimple guna memampukan pelanggan dalam menikmati pengalaman dukungan produk yang makin simpel. Aplikasi-aplikasi penting untuk bisnis kini juga telah dilengkapi dengan SLA yang telah disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan enterprise. Kemitraan ini dilandaskan pada integrasi dan kolaborasi yang sudah terbangun sebelumnya, seperti integrasi antara VMware NSX Service Mesh dengan VMware SD-WAN; solusi multi cloud Google Cloud, Anthos, di atas VMware vSphere, vSAN, dan NSX, serta kemampuan dalam mengelola sumber-sumber daya di Google Cloud dari dalam lingkungan VMware vRealize Automation milik pelanggan sendiri.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun