Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Evolusi Samsung Galaxy Note dari Pertama Hingga Generasi Ke-10
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Samsung resmi mengumandangkan seri Galaxy Note ke-10 ke pasar Indonesia. Mendapatkan respon yang baik dari para pengguna, Samsung terus meningkatkan performa Galaxy Note Series dari waktu ke waktu. Bahkan hampir setiap tahun, Samsung memperbaruinya, salah satunya ada dua varian yang dihadirkan, yaitu versi reguler dan versi Plus. Maka dari itu, menarik rasanya untuk menoleh ke belakang dan melihat smartphone seri Note apa saja yang berhasil dilahirkan oleh vendor asal Negeri Ginseng ini. Smartphone seri Note perdana yang berhasil Samsung luncurkan adalah Samsung Galaxy Note N7000 atau biasa disebut Galaxy Note. Rilis sejak tahun 2011, Galaxy Note menggunakan layar Super AMOLED 5,3 inci dengan ketajaman layar yang bagus pada masanya. Ditempatkan pada segmen high-end, Galaxy Note dibekali chipset Exynos dual-core yang ditunjang RAM 1 GB, memori internal 16/32 GB, dan dukungan microSD hingga 64 GB. Sementara untuk keperluan dayanya, Galaxy Note dibekali baterai removable berkapasitas 2.500 mAh. Kapasitas baterai yang cukup untuk program atau aplikasi kala itu. Sedangkan untuk kamera, Galaxy Note menggunakan kamera belakang 8 MP dengan aperture F/2.6 dan kamera depan 2 MP. Lahir di tahun 2011, Galaxy Note menggunakan sistem operasi Android 2.3.5 Gingerbread yang dikemas dalam TouchWiz UI. Setahun kemudian (2012), Samsung merilis seri lanjutan dari Galaxy Note, yakni Samsung Galaxy Note 2. Smartphone ini membawa beberapa peningkatan seperti layar Super AMOLED dengan ukuran yang lebih besar, yakni 5,5 inci serta hardware yang lebih kuat. Ya, Galaxy Note 2 diotaki Exynos 4412 yang dipadukan RAM 2 GB dan memori internal 16/32/64 GB serta dukungan microSD hingga 64 GB. Tak hanya itu, kapasitas baterai juga mengalami peningkatan. Samsung Galaxy Note 2 menggunakan baterai berkapasitas 3.100 mAh (removable), itu artinya meningkat 600 mAh dari seri sebelumnya. Sedangkan kameranya tak mengalami peningkatan, Samsung Galaxy Note 2 menggunakan kamera belakang 8 MP dengan bukaan F/2.6 dan kamera depan 1,9 MP saja. Setahun lebih muda dari Galaxy Note, Samsung Galaxy Note 2 menggunakan sistem operasi Android 4.1.1 Jelly Bean.

Prev Next Page 1 of 4
SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun